Setiap orang tua pasti ingin melihat buah hati mereka tumbuh menjadi anak yang sehat dan cerdas dalam berbagai aspek. Tak heran bila orang tua selalu berusaha memberikan yang terbaik agar kemampuan otak si Kecil terus berkembang dengan optimal.
Nyatanya, perkembangan otak seorang anak sudah dimulai sejak masih dalam kandungan dan terus berlangsung hingga ia berusia 8 tahun.
Selain itu, otak anak juga bersifat seperti spons yang menyerap segala informasi dari lingkungan sekitarnya dan disimpan sebagai memori. Maka, stimulasi dan nutrisi sangat penting untuk memastikan bahwa otak anak berkembang optimal.
Asupan sehat untuk kecerdasan otak anak
Nah, untuk mendukung perkembangan otaknya, berikan makanan yang mengandung karbohidrat, protein, dan lemak. Karbohidrat dapat diperkenalkan mulai dari nasi putih, nasi merah, serealia, oat, dan golongan ubi-ubian.
Untuk protein, pastikan anak mendapat protein nabati maupun hewani. Protein nabati seperti kacang-kacangan, tahu, tempe sangat baik untuk otak dan saluran cerna.
Sementara untuk protein hewani, Badan Kesehatan Dunia (WHO) tidak membatasi pemberian jenis protein ini kepada anak. Jadi, Anda bisa memberikan variasi protein hewani sebanyak mungkin sambil memerhatikan reaksi alergi pada anak. Contoh sumber protein hewani yang baik untuk tingkatkan kecerdasan otak anak, misalnya ikan, telur dan daging merah.
Ikan-ikan kecil di laut dalam seperti ikan sarden, anchovy atau ikan teri mengandung asam lemak omega-3 yang sangat penting untuk kecerdasan otak anak. Telur mengandung kolin yang baik untuk pembentukan memori. Sementara itu, daging merah kaya akan zat besi yang dapat meningkatkan kemampuan konsentrasi anak.
Selain yang telah disebutkan, jangan lupa juga untuk memasok kebutuhan serat, vitamin dan mineral. Zat gizi tersebut dapat diperoleh dari sayur dan buah. Anda tidak perlu memberikannya terlalu banyak. Anda hanya perlu memberikan dua porsi sayur atau buah potong per hari.
Sebagai pelengkap, Anda juga bisa memberikan suplementasi vitamin dan mineral untuk memastikan kebutuhan gizi harian anak terus terpenuhi. Jangan lupa juga untuk memerhatikan kandungan gula pada vitamin anak Anda. Sebaiknya pilih vitamin yang mengandung pemanis alami dari tumbuhan seperti xylitol. Untuk ini, jangan ragu bila Anda ingin berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter.
Yuk, bantu si Kecil menjadi pribadi yang bisa diandalkan di masa depan. Dukung perkembangan otak miliknya dengan memberikan beragam asupan sehat dan bergizi seimbang. Agar optimal, jangan lupa untuk mengombinaskan pemberian asupan di atas dengan stimulasi yang tepat, ya!
Apabila masih ada pertanyaan lainnya seputar topik ini, jangan ragu konsultasikan dengan dokter langsung lewat fitur Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter.
(NB/ RH)