Di dalam saluran cerna manusia terdapat berbagai macam mikroorganisme, ada yang baik dan ada yang buruk. Prebiotik dan probiotik bertugas untuk menyeimbangkan keduanya serta meningkatkan jumlah bakteri baik di dalam saluran cerna.
Probiotik & Prebiotik
Probiotik merupakan bakteri ‘baik’ yang dapat menjaga kesehatan saluran cerna dan meningkatkan kekebalan tubuh. Contoh bakteri probiotik adalah Lactobacillus dan Bifidobacterium. Anda bisa mendapatkan probiotik dari suplemen dan makanan serta minuman fermentasi. Misalnya yoghurt, kefir, dan tempe.
Sedangkan prebiotik merupakan suplemen atau makanan yang mengandung komponen yang tidak dapat dicerna, tetapi menjadi bahan makanan bagi probiotik. Artinya, prebiotik dapat membantu pertumbuhan bakteri baik yang terdapat di dalam probiotik.
Contoh prebiotik adalah komponen oligosakarida –karbohidrat kompleks– yang terdapat pada ASI dan ditambahkan pada beberapa susu formula. Selain itu, terdapat juga pada asparagus, pisang, beri, bawang putih, dan bawang bombay.
Artikel Lainnya : Manfaat Prebiotik dan Probiotik untuk Ibu Menyusui
Sinbiotik
Sinbiotik merupakan sebutan untuk produk yang mengandung prebiotik maupun probiotik. Yoghurt merupakan salah satu contoh sinbiotik yang sering dijumpai. Di samping itu, saat ini sudah banyak susu formula yang mengandung sinbiotik.
Manfaat konsumsi sinbiotik adalah sebagai berikut:
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
- Mengurangi durasi diare akibat virus pada anak
- Membantu mengurangi risiko atopi/ eksim pada anak
- Membantu meningkatkan berat badan pada anak yang mengalami gagal tumbuh
- Suplementasi sinbiotik meningkatkan berat badan dan masukan energi pada anak dengan infeksi bakteri akut yang mendapat antibiotik
Jadi jika diberikan bersamaan, prebiotik dan probiotik dapat memberikan efek sinergis yang baik bagi tubuh. Dengan membantu meningkatkan kesehatan saluran cerna, secara tak langsung sinbiotik juga berperan terhadap tumbuh kembang anak yang sehat. Meski demikian, sinbiotik tidak disarankan untuk anak dengan imunitas lemah dan sakit berat.
[RS]