Infeksi virus corona masih belum berakhir. Bahkan, beberapa waktu belakangan ini peneliti menemukan gejala COVID-19 yang cukup khas pada anak dan remaja. Gejala ini dikenal dengan istilah COVID toes.
COVID toes menyebabkan jari kaki orang yang mengalaminya berubah warna secara bertahap menjadi keunguan. Penampakannya mirip cantengan atau kondisi masuknya ujung kuku ke dalam daging di sekitarnya.
Meski umumnya berkembang di area kaki, COVID toes juga dapat terjadi di jari tangan. Beberapa orang yang mengalaminya bahkan mengembangkan gejala tambahan berupa penumpukan nanah di bawah kulit.
Berdasarkan Medical News Today, gejala COVID toes dapat bertahan selama 10–14 hari. Meski begitu, kondisi ini juga dapat berlanjut hingga berbulan-bulan lamanya.
Artikel Lainnya: Fakta Seputar Molnupiravir, Obat COVID-19 Oral Pertama
Penyebab COVID toes
Belum lama ini para ilmuwan dari University of Paris, Prancis, menemukan penyebab COVID toes. Temuan tersebut dipublikasikan melalui British Journal of Dermatology.
Penelitian yang dihelat pada musim semi tahun 2020 itu melibatkan dua kelompok peserta. Kelompok pertama adalah 50 orang yang diduga terinfeksi COVID toes, sedangkan yang kedua adalah 13 pengidap chilblains—luka atau benjolan akibat suhu sangat dingin dan tidak berkaitan dengan COVID-19.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sampel darah dan kulit peserta, para peneliti menduga sistem kekebalan tubuh berperan menyebabkan terjadinya COVID toes.
Hasil studi menemukan, sistem kekebalan tubuh memiliki dua mekanisme dalam melawan infeksi SARS-CoV-2. Salah satunya, yaitu melalui protein antivirus bernama interferon tipe 1.
Dalam kondisi normal, protein tersebut bertugas mengatur aktivitas sistem kekebalan tubuh. Ketika virus corona menginfeksi tubuh, protein itu keliru mengidentifikasi dan malah menyerang sel dan sistem kekebalan sendiri.
“Penyebab lain COVID toes bisa dipengaruhi oleh sel-sel yang melapisi pembuluh darah kecil di sekitar area terinfeksi,” jelas peneliti, dikutip dari laman BBC.
Artikel Lainnya: Aturan Vaksinasi untuk Penyintas COVID-19 Gejala Ringan
Cara Mengatasi COVID Toes
Disampaikan dr. Devia Irine Putri, orang dengan gejala COVID di jari tidak memerlukan perawatan, khususnya jika kondisi tersebut tidak menimbulkan keluhan berarti.
“Namun, kondisi COVID toes bisa menyebabkan rasa nyeri atau gatal. Jika gejala ini yang muncul, bisa diberikan terapi berupa parasetamol, antihistamin, dan steroid topikal,” jelas dr. Devia.
Jika keluhan makin memburuk, orang dengan gejala COVID di jari sebaiknya segera berkonsultasi kepada dokter. Hal ini bertujuan untuk menentukan pengobatan yang lebih tepat guna mencegah perburukan.
Meski jarang terjadi, COVID toes tetap harus ditangani dengan serius. Jika Anda curiga si kecil mengalami gejala-gejala terkait, segera konsultasikan ke dokter.
Ingin tahu lebih lanjut mengenai COVID toes? Perlu berkonsultasi kepada dokter secara daring? Anda dapat memanfaatkan layanan LiveChat 24 jam atau aplikasi Klikdokter!
(NB/JKT)