Covid-19

Kabar Baik, Kalbe Siapkan Laboratorium untuk Tes RT-PCR Virus Corona

Krisna Octavianus Dwiputra, 17 Apr 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) ikut serta dalam mengatasi virus corona. Kalbe menyiapkan laboratorium untuk tes RT-PCR untuk mendeteksi coronavirus.

Kabar Baik, Kalbe Siapkan Laboratorium untuk Tes RT-PCR Virus Corona

Sebagai upaya membantu pemerintah memerangi virus corona di Indonesia, PT Kalbe Farma Tbk menyediakan layanan pemeriksaan COVID-19 dengan metode Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR). Pemeriksaan ini rencananya akan dilakukan di Laboratorium Klinik KalGen Innolab.

Seperti diketahui, RT-PCR merupakan standar utama dalam pemeriksaan COVID-19 dengan mendeteksi RNA virus SARS-CoV-2. Pemeriksaan PCR memberikan hasil yang lebih akurat dibandingkan dengan rapid test.

Saat ini, KalGen Innolab telah memiliki fasilitas dengan Biosafety Level (BSL) 2+. Itu berarti bahwa alat pemeriksaan dan sumber daya manusia yang berkaitan sudah sangat kompeten.

Fasilitas dan SDM yang dimiliki sesuai dengan syarat yang ditetapkan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui surat edaran Menteri Kesehatan Nomor HK.02.01/Menkes/234/2020 tentang Pedoman Pemeriksaan uji RT-PCR bagi Laboratorium yang melakukan pemeriksaan COVID-19.

Artikel Lainnya: Perhatikan, Ini 5 Gejala Virus Corona yang Tidak Biasa

1 dari 2

Langkah Kalbe dalam Membantu dan Mendukung Pemerintah

Kehadiran KalGen Innolab tentu akan membantu pemerintah dalam pemeriksaan sampel virus corona. Meski begitu, KalGen Innolab hanya akan menerima sampel rujukan dari rumah sakit dan tidak melayani pasien perorangan secara langsung.

“Kalbe akan terus mendukung pemerintah mengatasi pandemi COVID-19 dan menjadi Laboratorium swasta pertama yang mampu menyiapkan fasilitas dengan Biosafety Level 2+, alat pemeriksaan dan sumber daya manusia yang terlatih untuk melakukan pemeriksaan COVID-19,” kata Direktur PT Kalbe Farma Tbk, Sie Djohan.

KalGen Innolab bisa memeriksa 140 tes per hari. Jika ditotal. itu akan mencapai 4000 sampel per bulan. Namun ke depannya. KalGen Innolab akan meningkatkan kapasitas tes sampai dengan 8000 sampel.

“Saat ini kapasitas awal pemeriksaan sejumlah 140 tes per hari atau sekitar 4000 tes sebulan. Namun demikian, KalGen Innolab sedang dalam proses peningkatan kapasitas pemeriksaannya menuju ke 8000 test per bulan,” ujar Sie Djohan.

Lebih lanjut, Sie Djohan menambahkan bahwa hasil pemeriksaan dengan metode RT-PCR ini dapat diketahui dalam waktu 2 hari kerja setelah sampel diterima dari rumah sakit atau fasilitas kesehatan. 

KalGen Innolab sendiri saat ini memiliki layanan laboratorium klinik untuk pemeriksaan patologi klinik, patologi anatomi, biomolekuler dan mikrobiologi. 

Artikel Lainnya: Dijual Online, Benarkah Alat Tes Virus Corona Instan Bisa Digunakan?

2 dari 2

Sekilas tentang Pemeriksaan RT-PCR

Sejak awal, pemeriksaan virus corona memang disarankan memakai metode RT-PCR. Hanya saja, pemerintah sempat memutuskan memakai rapid test demi mempercepat penelusuran angka positif virus corona di Indonesia.

Tentu, rapid test dan RT-PCR memiliki perbedaan. Kalau rapid test, spesimen sampelnya adalah darah. Menurut dr. Sepriani Timurtini Limbong, rapid test berfokus pada deteksi antibodi di dalam tubuh terhadap virus.

Sementara itu, untuk tes RT-PCR, dr. Sepriani menjelaskan bahwa metode pemeriksaan ini menggunakan spesimen sampel swab usapan lendir dari hidung atau tenggorokan. Bagian tubuh tersebut dipilih karena menjadi tempat virus bereplikasi atau memperbanyak dirinya untuk menginfeksi tubuh manusia.

Selama ini tes PCR menyasar RNA (ribonucleic acid) pada tubuh. Seperti diketahui, virus yang aktif memiliki material genetika yang berupa DNA maupun RNA. Ketika ditemukan potongan gen virus yang sama di dalam sampel swab, ini bisa menandakan bahwa pasien telah terinfeksi coronavirus.

Tentu saja, Kalbe telah melakukan langkah yang baik dalam mendukung pemerintah memerangi COVID-19 di Indonesia. Semoga, langkah yang dilakukan oleh PT Kalbe Farma TBK. dapat menginspirasi pihak swasta lain yang bergerak di bidang serupa untuk turut andil memerangi SARS-CoV-2.

Ingin tahu lebih lanjut mengenai infeksi virus corona? Gunakan layanan Live Chat 24 jam secara gratis di aplikasi KlikDokter. Jika Anda ingin mengetahui ada/tidaknya gejala infeksi virus corona di tubuh, gunakan tes coronavirus online dengan klik di sini.

KlikDokter  telah bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan RI dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana untuk menekan angka persebaran COVID-19 di Indonesia.

(NB/AYU)

virus corona
Kalbe