Kecukupan gizi merupakan faktor penting dalam menjaga kesehatan dan menunjang pemulihan dari COVID-19.
Gizi yang tepat dengan kandungan yang lengkap akan membantu proses penyembuhan penyakit.
Contoh nutrisi yang penting untuk dipenuhi oleh penyintas virus corona adalah zinc dan magnesium. Dua mineral ini diteliti dapat membantu penyembuhan dan pemulihan pasien.
Pentingnya Zinc dan Magnesium bagi Penyintas COVID-19
Kebutuhan zinc dan magnesium tetap harus dipenuhi penyintas covid meski sudah sembuh demi memaksimalkan kekuatan imun tubuh.
Terlebih, risiko reinfeksi coronavirus masih bisa mengintai bila kebutuhan vitamin dan mineral kurang, serta daya tahan lemah.
Tubuh memerlukan asupan makronutrien dan mikronutrien. Keseimbangan asupan makanan diperlukan agar tubuh dapat menjalankan fungsinya dengan baik, misalnya saat proses pemulihan.
Berdasarkan penelitian tahun 2020, antioksidan mineral adalah modulator positif sistem imun untuk menghadapi infeksi virus.
Zinc dan magnesium merupakan contoh senyawa yang kerap dihubungkan dengan proses penyembuhan virus corona.
Artikel Lainnya: Atasi Gangguan Tidur dengan Konsumsi Magnesium
Beberapa penelitian menyimpulkan, kombinasi zinc dengan obat standar untuk perawatan COVID-19 dapat menurunkan risiko kematian.
Zinc memiliki potensi manfaat kesehatan dalam pandemi virus corona. Karena, mineral ini berperan meningkatkan respons imun, meminimalkan infeksi dan peradangan, serta mencegah cedera paru-paru.
Selain zinc, magnesium juga merupakan salah satu senyawa yang diteliti. Konsumsi magnesium berhubungan dengan penurunan risiko perburukan coronavirus dan kebutuhan oksigen.
Beberapa penelitian masih terus meneliti manfaat zinc dan magnesium dalam penanganan virus corona. Sejauh ini kedua senyawa tersebut dinilai aman dan tidak memiliki efek samping mengkhawatirkan.
Tips Penuhi Kebutuhan Zinc dan Magnesium Usai Sembuh dari COVID-19
Pastikan Anda mengonsumsi makanan bergizi untuk memenuhi kebutuhan zinc dan magnesium.
Zinc dan magnesium dapat ditemukan dalam berbagai makanan, misalnya daging sapi, ayam, almond, dan buah-buahan.
Selain itu, Anda juga dapat memperoleh zinc dan magnesium lebih mudah dengan mengonsumsi suplemen (bila diperlukan).
Suplemen sebaiknya mengandung 9 vitamin dan 7 mineral terlengkap, khususnya vitamin A, C, dan D; zinc, serta magnesium.
Suplemen tersebut dapat dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh, terutama dalam masa pemulihan setelah sakit. Suplemen membantu mempercepat proses penyembuhan dari berbagai penyakit.
Artikel Lainnya: Beragam Manfaat Zinc Gluconate untuk Kulit
Kandungan suplemen bisa terdiri dari Vitamin A, Vitamin D3, Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B, Vitamin B5, Vitamin B6, Vitamin B12, Vitamin C, dan Vitamin E.
Ada pula yang mengandung Iodium, Zat Besi, Tembaga, Mangan, Magnesium, dan Zinc.
Dengan mengonsumsi makanan bergizi dan suplemen sesuai kebutuhan, kadar magnesium dan zinc di tubuh akan tercukupi.
Kini, Anda tidak perlu bingung lagi untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral harian. Pastikan makan makanan bergizi dan menjalani pola hidup sehat lainnya agar tubuh tetap fit.
Bila ingin tanya lebih lanjut seputar konsumsi zinc dan magnesium, Anda bisa konsultasi mudah lewat LiveChat dokter.
(FR/AYU)