Covid-19

Virus Bermutasi, Jaga Daya Tahan Tubuh Anak dengan Susu

KlikDokter, 21 Apr 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kemampuan mutasi virus corona membuatnya semakin menular dan juga berbahaya. Yuk, tingkatkan daya tahan tubuh anak dengan minum susu.

Virus Bermutasi, Jaga Daya Tahan Tubuh Anak dengan Susu

Virus hidup dengan cara menempel pada inangnya. Saat menempel, virus berkembang biak dan beradaptasi dengan lingkungan demi bertahan hidup.

Ketika beradaptasi inilah virus bermutasi untuk mengelabui imunitas tubuh. Inilah yang sedang terjadi di masa pandemi kini, yaitu mutasi virus corona.

Mutasi ini dapat membuat virus semakin kuat, mudah menular, dan bahkan menyebabkan penyakit baru.

Kondisi tersebut tentu saja meningkatkan bahaya dan menjadi ancaman bagi masyarakat, tak terkecuali pada Si Kecil.

1 dari 2

Bahaya Mutasi Virus Corona bagi Anak

Sudah satu tahun lamanya dunia berperang melawan virus corona. Virus ini telah menginfeksi lebih dari 100 juta orang di dunia, serta menyebabkan lebih dari 2,2 juta kematian di seantero jagat.

Namun, bukannya surut, kini malah ditemukan strain baru hasil mutasi COVID-19. Beberapa saat lalu, muncul berita bahwa telah ditemukan strain jenis baru hasil mutasi virus corona yang dinilai lebih menular.

Temuan ini tentu saja sangat meresahkan, utamanya bagi para orangtua. Saat ini di Indonesia, persentase anak yang terinfeksi virus corona cukup besar.

Bahkan, kasus kematian pada anak akibat COVID-19 di Indonesia menjadi yang tertinggi di Asia Pasifik, yaitu sebesar 3,2 persen.

Telah dijelaskan sebelumnya, dampak mutasi virus corona membuatnya semakin kuat dan lebih mudah menular. Hal ini membuat Si Kecil semakin terancam terkena virus corona.

Artikel Lainnya: Manfaat Susu untuk Mencegah Virus Corona pada Anak

Terlebih lagi, ada kabar bahwa mutasi virus baru ini lebih berbahaya bagi anak. Jika sebelumnya anak-anak lebih banyak menderita gejala ringan saat terkena corona, bisa saja dengan mutasi gejala COVID-19 pada Si Kecil lebih berat lagi.

Sebelumnya, virus lebih sulit untuk masuk ke sel tubuh karena memerlukan reseptor tertentu yang ada pada orang dewasa.

Namun sekarang, virus dapat lebih mudah masuk ke sel, sehingga anak-anak lebih rentan terkena COVID-19.

Bukan karena virus tersebut secara khusus menargetkan anak-anak. Akan tetapi, pada mutasi virus baru ini, lebih sedikit yang bisa menghambat virus masuk ke sel.

Artikel Lainnya: 5 Asupan yang Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Anak

2 dari 2

Susu Pilihan untuk Jaga Daya Tahan Tubuh Anak

Untuk mencegah penularan penyakit, menjaga daya tahan tubuh Si Kecil adalah kuncinya di masa pandemi ini.

Daya tahan tubuh sendiri sangat dipengaruhi oleh asupan nutrisi, salah satunya melalui pemberian susu.

Manfaat susu untuk anak sudah dirasakan sejak lahir dan menjadi pelengkap nutrisi selain makanan saat mereka besar nanti.

Nutrisi yang terkandung dalam susu sangat kompleks dan dibutuhkan anak, terutama di masa pertumbuhannya.

Tercukupinya kebutuhan nutrisi Si Kecil tentu saja membuat daya tahan tubuhnya meningkat dan kuat. Hal ini membuat Si Kecil tidak gampang terserang penyakit.

Kandungan susu sangat bervariasi, sehingga manfaatnya bagi Si Kecil pun juga beragam, seperti untuk kecerdasaan otak, pertahanan tubuh ganda, dan tumbuh kembangnya.

Susu juga mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk kebutuhan nutrisi harian Si Kecil. Si Kecil.

Artikel Lainnya: Bunda, ASI Dapat Bantu Melawan Infeksi Virus Corona

Saat ini, telah hadir susu formula Morinaga Chil*Go! yang memiliki kandungan lengkap.

Dengan perpaduan SERAT PANGAN INULIN sebagai prebiotik untuk meningkatkan kerja bakteri baik di usus sehingga daya tahan fisik Si Kecil lebih kuat.

Selain itu, susu Morinaga Chil*Go! juga mempunyai perpaduan vitamin dan mineral yang sangat lengkap, yaitu 9 vitamin dan 5 mineral penting untuk tumbuh kembang anak yang optimal.

Susu anak ini tersedia dalam varian rasa cokelat, vanila, stroberi, melon madu, dan yang terbaru rasa original dengan kandungan RENDAH GULA yang pasti akan disukai Si Kecil.

Dengan mengonsumsi Morinaga Chil*Go! yang enak dan bernutrisi, Bunda tidak perlu khawatir lagi untuk kesehatan Si Kecil.

Susu ini sudah mengandung nutrisi yang sesuai untuk menunjang kesehatannya, termasuk menjaga daya tahan tubuhnya di era pandemi ini.

(HNS/AYU)

Advertorial
virus corona