Covid-19

Waspada, Virus Corona Bisa Bermutasi 32 Kali di Tubuh

Tri Yuniwati Lestari, 08 Jun 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Wanita di Afrika mengalami mutasi virus corona 32 kali di tubuhnya. Apa penyebab mutasi covid berlebihan itu? Ini kata dokter.

Waspada, Virus Corona Bisa Bermutasi 32 Kali di Tubuh

Virus corona terus bermutasi dan kerap dinilai semakin berbahaya. Keadaan ini tentu saja dapat berakibat buruk dalam pengendalian COVID-19.

Belum lama ini, ada sebuah kejadian mengejutkan terjadi di Afrika. Seorang wanita berusia 36 tahun dikabarkan membawa mutasi virus corona sebanyak 32 kali di tubuhnya.

Lantas, bagaimana virus corona bisa bermutasi berlebihan di tubuh wanita ini?

Artikel lainnya: India Alami Serangan Virus Corona Triple Mutation, Apa Maksudnya?

1 dari 3

Apa yang Menyebabkan Virus Corona Bermutasi 32 Kali?

Melansir India Today, mutasi virus corona 32 kali ditemui oleh para peneliti di Afrika Selatan. Mereka mencurigai mutasi berbahaya pada wanita dengan penyakit HIV tingkat lanjut.

Setelah diteliti, wanita tersebut ternyata membawa virus COVID-19 selama 216 hari atau 7 bulan di dalam tubuhnya.

Menurut dr. Arina Heidyana, sampai saat ini penelitian masih dilakukan. Belum dapat dipastikan apa yang menyebabkan virus corona bermutasi berlebihan di tubuh wanita itu. Namun, beberapa peneliti menilai hal itu diakibatkan penyakit HIV yang diderita pasien.

“Diketahui bahwa wanita tersebut menderita HIV. Pada penderita HIV, sistem imunnya itu jadi menurun atau tidak efektif. Hal itu yang dicurigai, sehingga virus corona tetap bertahan dalam tubuhnya sampai bermutasi berkali-kali,” jelas dr. Arina.

Kejadian ini telah dimuat di jurnal medis medRxiv. Menurut laporan tersebut, wanita itu didiagnosis HIV tahun 2006 dan sistem kekebalannya terus melemah secara bertahap dari waktu ke waktu.

Pada September 2020, wanita tersebut terpapar COVID-19. Ternyata, tanpa ia sadari virus corona terus bermutasi di dalam tubuhnya.

Para peneliti menilai, beberapa mutasi yang terjadi pada wanita tersebut telah terlihat pada varian yang telah diberitakan sebelumnya, contohnya mutasi E484K dan N510Y.

Sampai saat ini, para peneliti belum mengetahui apakah mutasi ini dapat ditularkan dari orang-ke-orang atau tidak.

Namun, baru-baru ini juga telah ditemui varian baru virus corona di provinsi KwaZulu-Natal, Afrika Selatan. Satu dari 4 orang dewasa yang terpapar adalah penderita HIV positif.

Temuan baru ini membuat para peneliti khawatir. Jika lebih banyak kasus varian baru ditemukan pada pasien HIV, maka bisa jadi pasien HIV tahap lanjut dapat menjadi penyebar varian virus corona.

Artikel lainnya: Anak-Anak Diduga Jadi Penyebar Varian Baru Virus Corona

2 dari 3

Apa Mutasi Corona Berlebihan Ini Bisa Dialami Semua Orang?

Dijelaskan dr. Arina, pada penelitian awal, mutasi virus corona berlebihan ini bisa dialami pada orang yang menderita immunocompromised atau imunosupresi. Salah satu contohnya adalah penderita HIV.

Melansir South China Morning Post, dr. Juan Ambrosini, seorang profesor penyakit menular di University of Barcelona, ​​mengatakan wanita yang mengalami mutasi virus corona 32 kali memang mengalami imunosupresi.

Imunosupresi adalah kondisi berkurangnya sistem kekebalan tubuh seseorang yang membuatnya tampak lebih lemas dan mudah sakit. Orang dengan imunosupresi disarankan mengonsumsi obat imunosupresan untuk membantu sistem imun tubuh kembali kuat.

Tulio de Oliveira, seorang ahli genetika di University of KwaZulu-Natal, juga mengatakan pasien yang mengalami imunosupresi dapat membawa virus COVID-19 lebih lama ketimbang yang lain.

Hingga kini, penelitian lebih lanjut masih dilakukan untuk menemukan kemungkinan orang dengan HIV menghasilkan varian COVID-19 baru yang dapat menyebabkan gelombang infeksi lain.

Artikel lainnya: Mengenal BV-1 Varian Virus Corona Baru dari AS

3 dari 3

Pencegahan Mutasi COVID-19

Menurut dr. Arina, mencegah mutasi virus corona pada orang sehat bisa dilakukan dengan menjaga imun tubuh yang kuat. Caranya, makan-makanan sehat, rajin olahraga, dan istirahat cukup.

Selalu patuhi protokol kesehatan. Gunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak.

Untuk penderita HIV atau orang yang mengalami imunosupresi, harus rutin kontrol ke dokter agar penyakitnya tetap terkendali dengan baik. Lalu, rutin minum obat yang dianjurkan dokter.

Bila ingin berkonsultasi dengan dokter lebih praktis, Anda bisa menggunakan layanan Live Chat di KlikDokter.

(FR/JKT)

virus corona
HIV
mutasi virus corona