Baru-baru ini, beredar berita menghebohkan terkait jeruk yang disuntikkan darah penderita HIV. Ada-ada saja, bukan?
Dalam salah satu gambar, tampak bagian daging buah jeruk yang berwarna kemerahan. Disebutkan bahwa jeruk-jeruk tersebut datang dari Libia. Orang-orang diharapkan untuk waspada karena buah telah disuntikkan dengan virus HIV.
Anda tidak perlu khawatir. Berita ini adalah hoaks yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Penularan virus HIV tidak semudah itu, apalagi dengan perantara buah. Virus HIV hanya dapat ditularkan bila cairan tubuh penderita HIV masuk ke dalam tubuh.
Cairan tubuh yang dapat menularkan virus HIV, antara lain semen, darah, sekresi vagina atau serviks, dan air susu. Selain itu, cairan tubuh penderita HIV akan menginfeksi tubuh orang lain dengan cara kontak langsung.
Secara jelas, penelitian juga menunjukkan bahwa virus HIV tidak menular melalui alat makan, toilet, kolam renang, udara, dan gigitan nyamuk atau serangga. Di samping itu, virus HIV tidak dapat bertahan hidup lama di luar tubuh penderita.
Jadi, Anda tak perlu khawatir dengan berita beredarnya jeruk yang disuntikkan darah penderita HIV. Selama Anda menghindari cara penularan virus HIV dan tetap menjaga kesehatan tubuh, maka Anda akan terhindar dari infeksi HIV.
[RS/ RH]