THT

Awas, Sering Teriak Saat Nonton Piala Dunia, Rusak Pita Suara!

Bobby Agung Prasetyo, 30 Jun 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Hati-hati, sering teriak saat nonton pertandingan piala dunia bisa bikin pita suara rusak, lho! Ini penjelasannya.

Awas, Sering Teriak Saat Nonton Piala Dunia, Rusak Pita Suara!

Animo Piala Dunia 2018 kian memanas, apalagi dengan berakhirnya babak penyisihan yang berlanjut dengan 16 negara siap berlaga di fase knock out. Biasanya, nonton bareng—selain nonton langsung di Rusia—adalah cara paling seru. Saat penyerang berlari membawa bola mendekati gawang lawan, bola ditepis kiper lawan, atau terjadi pelanggaran, momen-momen tersebut bisa membuat Anda berteriak. Namun, waspadalah, terlalu sering berteriak berisiko bikin pita suara rusak.

Cedera pita suara akibat berteriak

Kebiasaan memaksimalkan suara seperti saat karaoke atau berteriak saat menonton Piala Dunia punya risiko menyebabkan gangguan pita suara jika dilakukan terlalu berlebihan. Tegangan leher dan otot-otot laring (kotak suara) yang berlebihan ditambah dengan teknik pernapasan yang buruk saat bernyanyi dapat menyebabkan kelelahan pita suara, peningkatan usaha pusat suara dan suara serak. Penyalahgunaan dan penggunaan suara berlebihan juga dapat menempatkan seseorang pada risiko terjadinya perdarahan atau perlukaan pita suara.

“Perdarahan pita suara dapat menimbulkan gejala suara hilang mendadak setelah berteriak atau melakukan latihan atau olah vokal yang berat. Kondisi ini terjadi akibat robeknya salah satu pembuluh darah di permukaan pita suara, sehingga jaringan lunak di dalam pita suara terisi darah. Keadaan ini termasuk kegawatan yang membutuhkan penanganan cepat dan tepat, yakni dengan mengistirahatkan pita suara hingga keadaan benar-benar membaik,” dr. Anita Amalia Sari dari KlikDokter menjelaskan.

Selain perdarahan pita suara, masalah lain yang dapat terjadi ialah peradangan pada laring. Kondisi yang disebut laringitis ini merupakan peradangan pada laring akibat penggunaan suara secara berlebih, infeksi, ataupun iritasi.

Pada laringitis, terjadi pembengkakan kotak pita suara sehingga menyebabkan distorsi suara yang diproduksi oleh udara. Akibatnya, suara menjadi serak dan mengalami keluhan lain seperti nyeri tenggorokan.

Juga perlu diwaspadai: kelelahan bersuara

Pernahkah setelah selesai nonton Piala Dunia tiba-tiba suara Anda serak? Jika ya, ini merupakan kelelahan bersuara. Kelelahan bersuara merupakan adaptasi negatif pembentukan suara pada orang-orang yang sering menggunakan suara dalam jangka waktu lama tanpa kelainan patologis pada laring.

Kelelahan bersuara biasanya ditandai dengan perubahan kualitas suara, rasa tidak nyaman saat bersuara, dan adanya keterbatasan penggunaan suara. Oleh karena itu, suara yang lelah biasanya akan terdengar serak atau parau.

Penyebab utama kelelahan bersuara adalah penggunaan suara yang berlebihan, berbicara di lingkungan bising, dan faktor stres. Berbicara dengan suara yang keras—apalagi berteriak—dapat meningkatkan frekuensi pita suara yang apabila berlangsung secara terus-menerus dapat mengakibatkan kekakuan pada pita suara.

Kiat mencegah cedera pita suara akibat teriak

Memang, berteriak saat nonton bareng Piala Dunia terjadi karena refleks akibat terbawa suasana yang riuh. Namun, sebisa mungkin hindari berteriak terlalu keras untuk mencegah cedera pita suara.

Dipaparkan oleh dr. Dyah Novita Anggraini dari KlikDokter, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan sendiri untuk menghindari ketegangan vokal sekaligus mengistirahatkan dan merawat pita suara:

  • Berhenti berbicara terlalu keras dalam jangka waktu lama.
  • Hindari berbisik, karena akan menyebabkan ketegangan vokal dibandingkan jika berbicara normal.
  • Menghidrasi pita suara dengan minum banyak cairan untuk menghindari dehidrasi.
  • Hindari kafein dan alkohol.
  • Lembapkan tenggorokan (pita suara) dengan menghirup udara segar, berkumur dengan air garam, atau mengunyah permen pelega tenggorokan.
  • Hindari obat-obatan yang mengandung dekongestan karena dapat menyebabkan tenggorokan jadi kering.

Suara adalah aset berharga, apalagi bagi mereka yang mata pencariannya mengandalkan suara, seperti guru, pembawa acara, komentator, penyanyi, dan lain-lain. Jagalah kesehatan pita suara Anda, yang salah satunya adalah dengan tidak sering teriak saat nonton Piala Dunia, agar tidak bikin pita suara rusak. Jika merasa mengalami gangguan, segera periksakan diri ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.

[RN/ RVS]

Piala Dunia
tenggorokan
pita suara
Pita Suara Rusak
Laringitis
Suara Serak