THT

9 Cara Mengatasi Hidung Mampet Sebelah, Mudah dan Ampuh!

dr. Dyah Novita, 31 Okt 2015

Ditinjau Oleh dr. Dyah Novita

Hidung yang mampet sebelah tentu membuat tidak nyaman. Bagaimana cara mengatasi hidung mampet sebelah? Simak panduan lengkapnya di sini.

9 Cara Mengatasi Hidung Mampet Sebelah, Mudah dan Ampuh!

Faktanya, hidung bertanggung jawab untuk menghangatkan serta melembapkan udara sebelum mencapai organ paru-paru. Namun, ada banyak faktor yang bisa memicu pembengkakan di salah satu lubang hidung dan muncul gejala hidung tersumbat.  

Orang yang sering mengalami hidung tersumbat di satu sisi bisa jadi karena 

kelainan bentuk hidung, misalnya tulang bengkok atau gangguan polip antrokoanal.

Berikut beberapa penyakit yang menyebabkan terjadinya hidung mampet : 

  • Sinusitis dentogen
  • Sinusitis jamur
  • Alergi 
  • Influenza 

Ada beberapa cara mengatasi hidung mampet sebelah yang bisa kamu coba di rumah. Berikut daftarnya: 

1. Mandi Air Hangat 

Cara menghilangkan hidung mampet sebelah bisa dengan mandi air hangat. Uap dari air hangat di kamar mandi dapat membantu mengencerkan lendir di hidung serta mengurangi pembengkakan di dalam hidung. Setelah uap terhirup, pernapasan biasanya akan kembali normal. 

2. Menggunakan Humidifier 

Humidifier adalah pelembap udara yang dapat membantu meningkatkan kelembapan di dalam ruangan dengan menyemprotkan uap air. 

Saat hidung tersumbat, menghirup udara lembap dari humidifier dapat membantu mengurangi pembengkakan di dalam pembuluh darah, hidung, dan sinus. 

Artikel Lainnya: Hidung Sering Tersumbat, Waspada Sinusitis Akut!

3. Perbanyak Minum Air Putih 

Asupan air yang cukup dalam tubuh dapat membantu mengencerkan lendir di saluran hidung, serta mendorong cairan keluar dari hidung. 

Penderita sinus harus memperbanyak cairan untuk membantu mengurangi tekanan pada sinus sehingga keluhan berkurang. 

4. Semprot Hidung 



Cara mengatasi hidung tersumbat sebelah lainnya yaitu menggunakan semprotan hidung. Alat ini bisa membantu mengencerkan lendir dan meningkatkan kelembapan di dalam hidung. 

Selain itu, pembengkakan dan peradangan pembuluh darah juga dapat berkurang. Gunakan maksimal tiga hari untuk mengurangi dampak efek sampingnya. 

5. Kompres Hangat 

Kompres hangat di area hidung yang mampet dapat membantu membuka saluran hidung. Rasa hangat dari handuk juga bisa memberikan kenyamanan dan meredakan nyeri akibat peradangan pada hidung. 

6. Nasal Dekongestan 

Nasal dekongestan dalam bentuk oral (tablet) atau semprot dapat membantu mengurangi pembengkakan dan nyeri di area hidung tersumbat. Namun, hindari menggunakan obat ini lebih dari tiga hari tanpa pengawasan dokter, ya! 

Artikel lainnya: Penyebab Hidung Tersumbat tapi Tidak Pilek

7. Obat Antihsitamin 

Jika penyebab hidung tersumbat adalah alergi, maka kamu disarankan untuk konsumsi obat antihistamin guna mengurangi gejala alergi. Akan tetapi, jangan sembarangan membeli obat ini karena penggunaan beberapa obat antihistamin harus di bawah pengawasan dokter. 

8. Tidur Cukup 

Kualitas tidur yang cukup dapat membantu mempercepat penyembuhan dan gejala hidung tersumbat. Pastikan tidur delapan jam per hari saat kamu mengalami gangguan hidung mampet. 

9. Minum Air Jahe 

Konsumsi air jahe hangat juga dapat membantu menghangatkan tubuh dan melegakan pernapasan, sehingga gejala hidung tersumbat akan teratasi. 

Artikel Lainnya: Atasi Hidung Mampet dengan Minyak Esensial

Itulah beberapa cara mengatasi hidung mampet sebelah. Jika tak kunjung sembuh, pastikan kamu memeriksakan diri ke dokter ya agar diketahui penyebab dan cara penanganannya. 

Kini, kamu bisa lebih mudah konsultasi dengan dokter melalui fitur Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter. Jangan lupa selalu #JagaSehatmu agar tidak mengalami hidung tersumbat lagi dan pernapasan pun lebih lancar. 

(DA/JKT)

Hidung tersumbat
Hidung Mampet
Hidung Sehat
Obat Hidung Mampet
Hidung Anak Tersumbat
Cara Alami Hidung Mampet