THT

Sering Ngupil, Tanda Kelainan Jiwa

dr. Dyan Mega Inderawati, 26 Agu 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Dalam kedokteran psikiatri terdapat kondisi kejiwaan yang dikenal dengan istilah Rhinotillexomania. Yakni kebiasaan sering ngupil. Simak selengkapnya di sini.

Sering Ngupil, Tanda Kelainan Jiwa

KlikDokter.com – Kebiasaan sering ngupil bagi sebagian besar orang merupakan hal yang tabu dan tidak sopan untuk dilakukan di haradapn masyarakat umum. Baik oleh orang dewasa maupun anak-anak, sering ngupil memang sebaiknya dihindari. Selain karena dianggap tidak sopan, kebiasaan sering ngupil juga ternyata berpengaruh buruk pada kesehatan.

Dampak kesehatan yang dapat diakibatkan oleh kebiasaan sering ngupil diantaranya perdarahan karena lukanya permukaan rongga hidung, infeksi saluran napas karena kuman yang terbawa jari yang tidak bersih, dan peradangan di sekitar rongga hidung akibat pergesekan dengan tangan.

Bahkan salah satu sumber juga menyebutkan tentang hubungan kebiasaan sering ngupil dan kanker. Walaupun penyebab kanker belum dapat diketahui secara pasti, namun peradangan kronis dapat menjadi salah satu pencetusnya. Kebiasaan mengupil yang berlangsung lama dapat mengakibatkan peradangan kronis. Akan tetapi untuk mengetahui hubungan langsung antara keduanya, tetap diperlukan penelitian lebih lanjut.

Walaupun menjadi sesuatu yang dianggap tidak sopan, nyatanya masih banyak dari masyarakat yang mengaku lumrah sering ngupil. Studi yang dilakukan di Dane County, Wisconsin menyebutkan dari 254 responden yang ditanya,75% menjawab bahwa kebiasaan sering ngupil adalah hal yang wajar dan biasa dilakukan oleh orang banyak. 1,2% mengupil setidaknya setiap jam. 2 responden (0,8%) mengatakan kebiasaan sering ngupil mempengaruhi aktivitas harian mereka. Dua responden menghabiskan waktu 15-30 menit tiap 1-2 jam untuk mengupil.

Lalu bagaimana jika kebiasaan sering ngupil menjadi terlalu sering dilakukan sehingga mendominasi aktivitas harian anda? Mungkin terdengar janggal di telinga Anda, namun terdapat suatu kelainan psikiatri atau kejiwaan yang dinamakan Rhinotillexomania dimana kebiasaan sering ngupil menjadi suatu kegiatan yang dilakukan berulang-ulang tanpa disadari dan sulit untuk dapat dikontrol. Apabila Anda merasa bahwa kebiasaan sering ngupil Anda sudah mengganggu aktivitas lainnya, mungkin sudah saatnya anda mencari pertolongan dengan konsultasi ke dokter spesialis psikiatri.

Sedikit tips yang mungkin dapat membantu anda mengurangi kebiasaan ini adalah dengan mengoleskan minyak atau krim yang berbau tajam seperti peppermint atau cengkeh. Aroma yang tajam ini diharapkan dapat segera membuat penderita “tersadar” saat hendak memasukkan tangan ke dalam rongga hidungnya.

Sekarang saatnya anda evaluasi kebiasaan mengupil anda. Apakah Anda adalah salah satu penderita Rhinotillexomania?

Gaya Hidup Sehat
ngupil
Hidung Sehat
Sering Ngupil
Rhinotillexomania