Elektrolit

Kalipar

Klikdokter, 21 Jan 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Kalipar digunakan sebagai supelmen kalium untuk mengatasi kondisi pasien yang kekurangan kalium dalam tubuh.

Pengertian

Kalipar adalah obat yang digunakan untuk meningkatkan kadar ion kalium dalam darah pada pasien yang kekurangan kalium/hipokalemia. Selain itu, obat ini dapat digunakan untuk pasien yang memiliki penyakit jantung, jantung koroner, penyakit liver (hati), lumpuh anggota gerak karena hipokalemia (paralisis), hipokalemia karena minum obat diiuretik anti-hipertensi, steroid, pasien sebelum dan sesudah operasi, diare dan muntah.

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Elektrolit
  • Kandungan: Kalium aspartate 300 mg
  • Bentuk : Kaplet Salut Selaput
  • Satuan Penjualan : Strip
  • Kemasan : Box, 5 Strip @ 10 Kaplet
  • Farmasi : Tempo Scan Pacific.

Kegunaan

Kalipar digunakan sebagai supelmen kalium untuk mengatasi kondisi pasien yang kekurangan kalium atau penyakit lain yang menyebabkan kalium dalam tubuh rendah.

Dosis & Cara Penggunaan

Kalipar merupakan obat yang termasuk ke dalam golongan obat keras sehingga pada setiap pembelian dan penggunaannya harus menggunakan resep Dokter. Umumnya, dosis untuk dewasa adalah 1-3 tablet per hari.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi adalah:

  • Mual-mual
  • Nafsu makan turun
  • Diare
  • Rasa tidak nyaman pada daerah dada sebelah kiri (daerah jantung)
  • Gejala-gejala kelebihan kalium (hiperkalemia)
  • Ruam kemerahan pada kulit.

Kontraindikasi

  • Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap komponen obat dari Kalipar.
  • Wanita hamil dan menyusui.
  • Pasien yang memiliki riwayat hiperkalemia (kelebihan ion kalium dalam tubuh).