Pengertian
Tutofusin OPS merupakan sediaan infus yang berfungsi untuk memenuhi kebutuhan air dan elektrolit lengkap pada keadaan dehidrasi hipotonis (kehilangan cairan intraseluler), sebelum dan sesudah operasi. Sorbitol berperan sebagai nitrogen-sparing melindungi dari pemecahan protein.
Keterangan
- Golongan: Obat Keras.
- Kelas Terapi: Larutan intravena dan steril lainnya.
- Kandungan: Sorbitol 50 gram, NaCl 3,623 gram, KCl 1,342 gram, CaCl2 0,294 gram, MgCl2 0,610 gram, Na Acetate 5,171 gram.
- Bentuk: Larutan infus.
- Satuan Penjualan: Flexy bag.
- Kemasan: Flexy bag 500 mL.
- Farmasi: Kalbe Farma.
Kegunaan
Tutofusin Ops berfungsi untuk memenuhi kebutuhan air dan elektrolit lengkap pada keadaan dehidrasi hipotonis (kehilangan cairan intraseluler), sebelum dan sesudah operasi.
Dosis & Cara Penggunaan
Tutofusin Ops termasuk dalam golongan Obat Keras, maka dari itu penggunaan obat ini harus dengan Anjuran dan Resep Dokter:
30 mL/kg berat badan/hari.
Efek Samping
- Nyeri di area injeksi
- Demam
Kontraindikasi
Hindari penggunaan Tutofusin Ops pada pasien:
- Penderita insufisiensi ginjal
- Pasien yang intoleransi fruktosa dan sorbitol
- Penderita defisiensi fruktosa-1.6-difosfat
- Keracunan metil alkohol.
Interaksi Obat
Pemberian bersamaan dengan fosfat inorganik dapat menyebabkan presipitasi.