Minyak Angin dan Balsam

Capsaicin

Klikdokter, 03 Nov 2020

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Capsaicin adalah sediaan krim yang dapat membantu meringankan rasa nyeri sendi, otot, pinggang, pegal linu, keseleo, memar

Pengertian

Capsaicin adalah sediaan topikal (dioleskan pada kulit) yang dikemas dalam bentuk sediaan krim dan diproduksi oleh PT. Changchun Puhua Pharmaceutical dan diimport oleh PT. Saras Subur Abadi. Capsaicin mengandung capsaicin yang berasal dari ekstrak cabai, sehingga memiliki sensasi rasa pedas dan panas pada permukaan kulit. Senyawa Capsaicin dapat membantu meringankan rasa nyeri sendi, otot, pinggang, pegal linu, keseleo, memar, dan cedera saat tengah melakukan aktivitas. 

Keterangan

  • Golongan: Obat Bebas
  • Kelas Terapi: Analgesik topikal
  • Kandungan: Capsaicin 5 mg, Stearic Acid 2100 mg, Glycerol Monostearate 800 mg, White Vaseline 1600 mg, Light Liquid Paraffin 2900 mg, Triethanolamine 80 mg, Sodium Lauryl Sulfate 80 mg, Glycerin 2900 mg, Oleum Menthae 200 mg, dan Purified Water 20 g
  • Bentuk: Krim
  • Satuan Penjualan: Tube
  • Kemasan: Tube @ 20 gram
  • Farmasi: PT. Changchun Puhua Pharmaceutical/PT. Saras Subur Abadi.

Kegunaan

Capsaicin dapat membantu meringankan rasa nyeri sendi, otot, pinggang, pegal linu, keseleo, memar, dan cedera saat tengah melakukan aktivitas.

Dosis & Cara Penggunaan

Cara Penggunaan Capsaicin adalah sebagai berikut:

  • Untuk pemakaian luar, oleskan Capsaicin krim sebanyak 3-4 kali sehari pada bagian yang sakit.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius, di tempat kering dan sejuk.

Efek Samping

Efek samping penggunaan Capsaicin yang mungkin terjadi adalah:

  • Kulit kering
  • Ruam, dan gatal

Kontraindikasi
Tidak boleh di berikan pada pasien yang hipersensitif terhadap komposisi dari Capsaicin krim.