Obat Alergi

Simdes

Klikdokter, 21 Jul 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Simdes merupakan obat antihistamin yang mengandung desloratadine yang digunakan sebagai antihistamin atau meredakan alergi

Pengertian

Simdes adalah obat antihistamin yang mengandung desloratadine sebagai zat aktifnya. Simdes digunakan untuk meredakan gejala alergi, seperti mata berair, pilek, gatal-gatal hingga terbentuk ruam dan merah pada mata.

Desloratadine bekerja dengan cara menghambat prostaglandin (zat yang dihasilkan dalam tubuh apabila prostaglandin diproduksi dapat menyebabkan alergi).

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras.
  • Kelas Terapi: Antihistamin dan Antialergi.
  • Kandungan: Desloratadine 2.5 mg / 5 mL
  • Bentuk: Sirup
  • Satuan Penjualan: Botol.
  • Kemasan: Botol @ 60 mL
  • Farmasi: PT Simex Pharmaceutical
  • Harga: Rp68.000 - Rp120.000/ Botol

Kegunaan

Simdes digunakan untuk meredakan gejala rinitis alergi (peradangan yang terjadi pada rongga hidung akibat reaksi alergi), seperti hidung tersumbat dan mengatasi urtikaria (gatal biduran).

Dosis & Cara Penggunaan

Simdes merupakan golongan obat keras. Obat ini memerlukan resep dokter untuk pembelian serta penggunaannya.

  • Dewasa dan remaja usia ≥ 12 tahun: 2 sendok takar (10 mL) diminum 1 kali sehari.
  • Anak usia 6-11 tahun: 1 sendok takar (5 mL) diminum 1 kali sehari.
  • Anak usia 2-5 tahun: ½ sendok takar (2.5 mL) diminum 1 kali sehari.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu antara 15-30 derajat Celcius.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi pada penggunaan Simdes adalah:

  • Takikardia (detak jantung lebih cepat) dan hipersensitivitas.
  • Jantung berdebar 
  • Kejang
  • Sakit perut
  • Mual, muntah
  • Perut kembung
  • Hepatitis
  • Peningkatan enzim hati
  • Peningkatan bilirubin
  • Ruam, gatal-gatal, dan biduran
  • Diare
  • Demam
  • Insomnia,
  • Mulut kering
  • Sakit kepala

Kontraindikasi

  • Tidak boleh di berikan pada pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap Simdes

Interaksi Obat
Berikut ini adalah interaksi obat yang umumnya terjadi pada Simdes:

  • Kadar desloratadine dalam darah dapat meningkat bila dikombinasikan bersama dengan ketoconazole, fluoxetine, erythromycin, cimetidine, atau azithromycin.

Kategori Kehamilan
Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengkategorikan Simdes ke dalam Kategori C:
Studi pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping pada janin (teratogenik atau embriosidal atau efek samping lainnya) dan belum ada studi terkontrol pada wanita, atau studi terhadap wanita dan binatang percobaan tidak dapat dilakukan. Obat hanya dapat diberikan jika manfaat yang diperoleh melebihi besarnya resiko yang mungkin timbul pada janin.

Perhatian Menyusui
Desloratadine masuk ke dalam ASI; tidak ada data yang cukup tentang efek desloratadine pada bayi yang disusui atau efek desloratadine pada produksi ASI. Keputusan harus dibuat apakah akan menghentikan menyusui atau menghentikan obat.