Pengertian
Gramasal adalah obat pereda nyeri yang di produksi oleh Graha Farma. Obat ini mengandung Acetylsalicylic acid yang diindikasikan untuk menurunkan demam, dan meredakan nyeri. Acetylsalicylic acid merupakan golongan obat anti inflamasi non steroid yang bekerja dengan cara menghambat kerja enzim siklooksigenase (COX). Enzim siklooksigenase berfungsi untuk membantu pembentukan prostaglandin saat terjadinya luka dan menyebabkan rasa sakit dan peradangan.
Keterangan
- Golongan: Obat Bebas
- Kelas Terapi: Analgesik (Non Opioid) dan Antipiretik
- Kandungan: Acetylsalicylic acid 100 mg
- Bentuk: Tablet Salut Enterik
- Satuan Penjualan: Strip
- Kemasan: Strip @ 10 Tablet Salut Enterik
- Farmasi: Graha Farma
- Harga: -
Kegunaan
Gramasal diindikasikan untuk menurunkan demam, meringankan rasa nyeri, seperti sakit kepala, sakit gigi, nyeri perut saat haid, nyeri otot.
Dosis & Cara Penggunaan
Cara Penggunaan Gramasal adalah sebagai berikut:
- Anak Usia 2-3 tahun: 50 - 100 mg, diminum 3-4 x sehari.
- Anak Usia 4-5 tahun: 150 - 200 mg, diminum 3-4 x sehari.
- Anak Usia 6-7 tahun: 250 - 300 mg, diminum 3-4 x sehari.
- Anak Usia 8-9 tahun: 350 - 400 mg, diminum 3-4 x sehari.
Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 25 derajat Celcius.
Efek Samping
Belum ada efek samping yang dilaporkan
Kontraindikasi
Hindari penggunaan pada pasien dengan kondisi:
- Pasien yang hipersensitif terhadap asam salisilat
- Pasien yang sedang menjalani terapi antikoagulan
- Penderita tukak lambung
- Penderita hemofilia dan trombositopenia
- kehamilan 3 bulan terakhir
- Penderita alergi (termasuk asma)