Obat Gangguan Pencernaan

HerbaVOMITZ

Klikdokter, 12 Jan 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

HerbaVOMITZ merupakan obat herbal yang bermanfaat untuk meredakan kembung dan mual.

Pengertian

Herbavomitz adalah obat herbal yang bermanfaat untuk meredakan kembung dan mual. Mengandung Jahe (Zingiber officinale) terbukti memiliki banyak manfaat, salah satunya secara alami sebagai solusi mengobati gangguan pencernaan. Herbavomitz membantu memecah gelembung gas di dalam lambung dan membantu mengoptimalkan peristaltik lambung sehingga gas yang sudah dipecah lebih mudah dikeluarkan. Herbavomitz tersedia dalam beberapa bentuk sediaan yaitu sirup dan tablet. Tersedia juga Herbavomitz cair dalam sachet.

Keterangan

  • Golongan: Jamu
  • Kelas Terapi: Herbal
  • Kandungan: Avominol fraksi rimpang Zingiber officinale 150 mg
  • Bentuk: Sirup, Tablet
  • Satuan Penjualan: Botol; Sachet
  • Kemasan:
    - Sirup: Botol 60 mL dan 100 mL
    - Tablet: Box, 1 Strip @ 10 Tablet
    - Cairan: Box, 5 Stick Pack/sachet @ 10 mL
  • Farmasi: Dexa Medica
  • Harga Herbavomitz Sirup: Rp 12.000 - Rp 26.000 / Botol
  • Harga Herbavomitz Stick Pack: Rp 15.000 - Rp 25.000 / Box
  • Harga Herbavomitz Tablet: Rp 5.000 - Rp 15.000 / Strip.

Kegunaan

Herbavomitz digunakan untuk meredakan kembung dan mual.

Dosis & Cara Penggunaan

Aturan penggunaan Herbavomitz adalah sebagai berikut:

  • Herbavomitz sirup: diminum 1-3 kali sehari 2 sendok takar (10 mL), sampai gejala hilang.
  • Herbavomitz stick pack: sesuai kebutuhan.
  • Herbavomiz tablet: 1-3 tablet sehari sampai gejala hilang.

Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat yang kering dan sejuk.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan.