Obat Kulit

Anti Tetanus Serum

Klikdokter, 13 Jul 2022

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Anti Tetanus Serum digunakan untuk pencegahan tetanus pada luka yang terkontaminasi dengan tanah, debu dan lainnya.

Pengertian

Serum Anti Tetanus adalah vaksin yang dibuat dari plasma kuda yang dikebalkan terhadap tetanus, serta mengandung fenol sebagai pengawet, berupa cairan bening kekuningan.

Keterangan

  • Golongan: Obat Keras
  • Kelas Terapi: Vaccines, Antisera dan Immunologicals
  • Kandungan: Antitoksin tetanus 1500 IU/mL dan Fenol; Antitoksin tetanus 5000 IU/mL dan Fenol
  • Bentuk: Cairan Injeksi
  • Satuan penjualan: Vial; Ampul
  • Kemasan: Box 10 Ampul @ 1 ml; Box, 10 Vial @ 4 ml
  • Farmasi: Bio Farma

Artikel Lainnya: Cara Mencegah Tetanus Akibat Menginjak Paku Berkarat

Kegunaan

Anti Tetanus Serum digunakan untuk mencegah tetanus pada luka yang terkontaminasi dengan tanah, debu jalan atau bahan lain yang disebabkan oleh bakteri Clostridium tetani, pada seseorang yang tidak yakin sudah diimunisasi atau yang belum diimunisasi lengkap dengan vaksin tetanus.

Dosis & Cara Penggunaan

Anti Tetanus Serum termasuk dalam golongan obat keras sehingga hanya bisa didapatkan dan digunakan berdasarkan resep dokter.

Anak-anak dan Dewasa: dosis 1.500-5.000 IU diberikan melalui injeksi subkutan (disuntikkan dibawah kulit), melalui intravena (pembuluh darah) atau intramuskular (melalui otot), ulangi pemberian setelah 6 hari jika kontaminasi masih berlanjut.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu 2-8 derajat Celcius. Jangan dibekukan.

Artikel Lainnya: Penting Mana untuk Ibu Hamil, Vaksin Tetanus atau Hepatitis B?

Efek Samping

Efek samping penggunaan Anti Tetanus Serumyang mungkin terjadi adalah:

  • Rasa sakit di tempat penyuntikkan dan demam
  • Reaksi alergi (termasuk anafilaksis) jarang terjadi

Kontraindikasi
Hindari penggunaan pada pasien dengan kondisi:

  • Pasien yang sensitif terhadap Tetanus Antitoxin
  • Tidak dianjurkan untuk wanita hamil

Kamu bisa berkonsultasi lebih mudah kepada dokter melalui layanan tanya dokter online atau dengan mengunduh aplikasi KlikDokter. Mari, #JagaSehatmu selalu!