Obat Kulit

Bioplacenton

apt. Yulia Hakimatun Adilah, S.Farm, 19 Jun 2023

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Luka bakar dapat memicu rasa nyeri hebat. Bantu pemulihannya dengan salep Bioplacenton. Apa kandungan, dosis, dan manfaat Bioplacenton?

Bioplacenton

Bioplacenton

Golongan

Obat keras

Kategori obat

Obat kulit

Dikonsumsi oleh

Dewasa dan anak-anak > 2 tahun

Bentuk obat

Gel

Bioplacenton untuk ibu hamil dan menyusui

Kandungan neomycin pada Bioplacenton masuk dalam kategori D. 

Terbukti dapat menimbulkan risiko pada janin. Obat ini hanya digunakan pada kondisi darurat ketika tidak ada persediaan obat lain yang lebih aman untuk ibu hamil.

Peringatan Menyusui:

Bioplacenton belum diketahui dapat terserap ke dalam ASI atau tidak. Jangan gunakan Bioplacenton sebelum berkonsultasi dengan dokter.

Pengertian Bioplacenton

Cedera luka bakar dapat terjadi di mana saja. Lokasi kerja, fasilitas umum, bahkan di dalam rumah kamu sendiri. Itulah sebabnya, kamu memerlukan pengobatan yang tepat sebagai pertolongan pertama saat luka bakar terjadi. Salah satunya, kamu bisa mengaplikasikan salep Bioplacenton.

Bioplacenton merupakan obat topikal produksi Kalbe Farma yang mengandung ekstrak plasenta dan neomycin. Tidak hanya membantu mengobati luka bakar, kegunaan salep Bioplacenton juga dapat membantu mengatasi infeksi bakteri tertentu di kulit. Kandungan ekstrak plasenta pada Bioplacenton dapat mempercepat peremajaan kulit serta pemulihan luka bakar. Sementara itu, neomycin bekerja mengobati infeksi bakteri yang dapat terjadi pada luka.

Bioplacenton termasuk dalam golongan obat keras yang hanya diperoleh dengan resep dokter. Bioplacenton tersedia dalam bentuk gel. Kamu ingin tahu penjelasan obat ini lebih lanjut ? Yuk, cek di sini.

Artikel lainnya: Punya Bekas Luka di Kaki? Ini 9 Cara Menghilangkannya 

Keterangan

Bioplacenton Gel

  • Golongan : Obat keras
  • Kelas terapi : Obat kulit
  • Kandungan Ekstrak placenta 10 %, neomycin 0,5 %
  • Kemasan : Dus, tube @ 15 gram
  • Produksi : Kalbe Farma
  • Harga Bioplacenton : Rp 37.000/dus

Kegunaan Bioplacenton

Bioplacenton dapat membantu mengobati dan mengatasi luka bakar serta luka yang disertai infeksi bakteri.

Dosis dan Aturan Pakai Bioplacenton

Bioplacenton termasuk dalam golongan obat keras sehingga hanya bisa didapatkan dan digunakan berdasarkan resep dokter. Berikut dosis penggunaannya secara umum:

Tujuan: Membantu mengobati dan mengatasi luka bakar serta luka yang disertai infeksi bakteri.

Bentuk: Gel

  • Dewasa: Oleskan salep Bioplacenton tipis-tipis sebanyak 4 - 6 kali sehari pada bagian kulit yang terbakar atau membutuhkan.

Cara Menggunakan Bioplacenton

Ikuti anjuran dokter kamu dan bacalah instruksi aturan penggunaan yang tertera pada kemasan. Berikut adalah cara penggunaan Bioplacenton yang tepat:

  • Cuci tangan sebelum dan sesudah menggunakan Bioplacenton.
  • Hindari obat mengenai mata, hidung, atau mulut. Jika terkena area tersebut segera bilas dengan air.
  • Oleskan gel tipis-tipis pada bagian kulit yang sakit.
  • Gunakan obat secara teratur.
  • Jangan menutup permukaan kulit yang dirawat dengan perban atau penutup lain kecuali dokter kamu menyarankannya.
  • Segera temui dokter jika mengalami alergi, overdosis, atau efek samping yang serius setelah menggunakan Bioplacenton.
  • Dianjurkan menggunakan Bioplacenton secara teratur pada jam yang sama setiap harinya. Bila lupa menggunakannya, segera gunakan jika jeda jadwal penggunaan obat berikutnya belum terlalu dekat. Jika sudah dekat, maka abaikan jangan menggandakan dosis.

Cara Penyimpanan 

Simpan Bioplacenton pada suhu ruang, di tempat yang kering, tertutup rapat, dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung, serta jauhkan dari jangkauan anak-anak.

Artikel lainnya: 6 Cara Mengobati Luka yang Tepat Secara Medis 

Efek Samping Bioplacenton

Efek samping yang dapat terjadi selama penggunaan Bioplacenton adalah gatal, kemerahan pada kulit, juga sensasi terbakar pada kulit.

Bila efek samping semakin memberat, segera konsultasi pada dokter.

Overdosis

  • Jangan menggunakan obat melebihi dosis yang telah ditentukan.
  • Jika ada yang tertelan, segera hubungi bantuan tim medis darurat ke nomor 112/119 atau segeralah ke instalasi gawat darurat rumah sakit terdekat.

Kontraindikasi

Hindari penggunaan Bioplacenton pada pasien yang memiliki indikasi alergi terhadap Bioplacenton.

Interaksi Obat Bioplacenton dengan Obat Lain

  • Bioplacenton dapat berinteraksi dengan mikacin, gentamicin, kanamycin, paromomycin, streptomycin, dan tobramycin 
  • Informasikan pada dokter atau apoteker jika kamu sedang mengonsumsi suplemen, obat lain atau produk herbal lainnya

Peringatan dan Perhatian

  • Informasikan pada dokter jika kamu alergi terhadap Bioplacenton atau jangan gunakan Bioplacenton bila alergi terhadap kandungan yang ada di dalamnya.
  • Informasikan pada dokter jika sedang hamil atau menyusui.
  • Hindari penggunaan pada area sekitar mata, hidung, dan mulut.
  • Pengguna neomycin dalam jangka waktu yang lama berisiko menyebabkan infeksi jamur.
  • Neomycin juga berpotensi menyebabkan tubuh lebih sulit mencerna makanan sehingga penyerapan nutrisi dapat terganggu.Oleh karena itu, informasikan pada dokter jika kamu akan menggunakan zat ini dalam waktu lama.
  • Penggunaan pada anak-anak di bawah pengawasan dokter.
  • Tanyakan pada dokter waktu aman kamu untuk menggunakan salep Bioplacenton
  • Segera temui dokter jika mengalami alergi, overdosis, atau efek samping yang serius setelah menggunakan Bioplacenton.

Kategori Kehamilan

Kandungan neomycin pada Bioplacenton masuk dalam kategori D. 

Terbukti dapat menimbulkan risiko pada janin. Obat ini hanya digunakan pada kondisi darurat ketika tidak ada persediaan obat lain yang lebih aman untuk ibu hamil. 

Artikel lainnya: 7 Obat Alami untuk Sembuhkan Luka dengan Cepat 

Peringatan Kehamilan

Informasikan pada dokter jika kamu akan menggunakan Bioplacenton saat hamil atau sedang menjalankan program kehamilan.

Peringatan Menyusui

Bioplacenton belum diketahui dapat terserap ke dalam ASI atau tidak. Jangan gunakan Bioplacenton sebelum berkonsultasi dengan dokter.

Penyakit Terkait

Rekomendasi Obat Sejenis Bioplacenton

#JagaSehatmu dan redakan kulit terbakar dengan penanganan yang tepat. Ingin tahu seputar luka pada kulit dan cara penanganannya? Yuk download aplikasi KlikDokter. Nikmati kemudahan konsultasi kesehatan 24 jam langsung dengan dokter melalui fitur Tanya Dokter online.

[LUF]

  • Drugs.com. 10 April 2023. Neomycin
  • Kalbe.10 April 2023. Bioplacenton
  • MIMS Indonesia. 10 April 2023. Bioplacenton