Pengertian
Mycorine adalah obat yang mengandung miconazole nitrate sebagai zat aktifnya. Miconazole nitrate digunakan untuk mengobati infeksi jamur yang terdapat pada kulit.
Beberapa infeksi tersebut, misalnya tinea pedis, tinea cruris, tinea corporis, dan tinea versikolor. Obat ini bekerja dengan menekan aktivitas jamur Trichophyton rubrum, Trichophyton mentagrophytes, dan Epidermophyton-floccosum.
Artikel Lainnya: Infeksi Jamur Juga Bisa Menular Lewat Sentuhan
Keterangan
Berikut adalah beberapa keterangan obat Mycorine, mulai dari keterangan obat hingga harga Mycorine:
-
Mycorine Serbuk
- Golongan: Obat Bebas Terbatas.
- Kelas Terapi: Antijamur dan Antiparasit Topikal.
- Kandungan: Miconazole Nitrat 2%.
- Bentuk: Serbuk Obat Luar.
- Satuan penjualan: Botol.
- Kemasan: Box, Botol @ 25 gram.
- Farmasi: Galenium Pharmasia.
- Harga: Rp. 47.000 - Rp. 70.000/ Botol.
-
Mycorine Krim
- Golongan: Obat Bebas Terbatas.
- Kelas Terapi: Antijamur dan Antiparasit Topikal.
- Kandungan: Miconazole Nitrat 2%.
- Bentuk: Krim.
- Satuan penjualan: Tube.
- Kemasan: Tube @ 5 gram, @15 gram.
- Farmasi: Galenium Pharmasia.
- Harga Mycorine Krim 5 gram: Rp. 25.000 - Rp. 40.000/ Tube.
- Harga Mycorine Krim 15 gram: Rp. 45.000 - Rp. 87.000/ Tube.
Artikel Lainnya: Awas, Infeksi Jamur Juga Bisa Bermula dari Sepatu!
Kegunaan
Mycorine digunakan secara topikal untuk mengobati infeksi jamur.
Dosis & Cara Penggunaan
Mycorine termasuk ke dalam golongan obat bebas terbatas. Adapun aturan penggunaan obat ini adalah sebagai berikut:
-
Mycorine Krim
- Tinea corporis, tinea pedis, tinea cruris, tinea versicolor
Oleskan Mycorine krim pada kulit yang terinfeksi sebanyak 2 kali sehari (pagi dan sore).
- Tinea versikolor
Oleskan Mycorine krim pada area yang terinfeksi sebanyak 1 kali sehari. Durasi terapi: 2-4 minggu.
-
Mycorine Serbuk
Oleskan Mycorine serbuk pada area yang terkena sebanyak 1-2 kali sehari selama 2-4 minggu. Pada lipatan kulit, oleskan lebih sering.
Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu antara 15-30 derajat Celsius, di tempat kering serta terhindar dari panas dan cahaya.
Artikel Lainnya: Jamur Kulit Hanya Bisa Diatasi dengan Sabun Antiseptik?
Efek Samping
Efek samping obat Mycorine yang dapat terjadi setelah penggunaan, antara lain:
- Iritasi.
- Sensasi terbakar pada kulit.
- Gatal-gatal.
- Ruam kulit.
Kontraindikasi
Mycorine tidak boleh diberikan pada orang yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap komponen yang terkandung di dalam produk.
Kategori Kehamilan
Kategori C: Studi pada hewan telah membuktikan adanya efek buruk terhadap janin. Namun pada wanita hamil, penelitian dengan hasil yang serupa masih kurang.