Pengertian
Quinitri adalah obat yang digunakan sebagai pengobatan jangka pendek untuk mengatasi melasma (sebagian area kulit menjadi lebih gelap dari kulit di sekitarnya) sedang hingga berat pada wajah. Quintri krim merupakan kombinasi produk yang mengandung kortikosteroid, retinoid dan depigmenting agent, bukan diindikasikan untuk pengobatan pemeliharaan pada melasma.
Keterangan
- Golongan: Obat keras
- Kelas Terapi: Antiinfeksi Topikal dengan Kortikosteroid
- Kandungan: Fluocinolone Acetonide, Hydroquinone, dan tretinoin
- Bentuk: Krim
- Satuan Penjualan: Tube
- Kemasan: Box, Tube @ 15 gram
- Farmasi: Ikhapharmindo Putramas
- Harga: Rp40.000 - Rp60.000/ Tube
Kegunaan
Quinitri digunakan sebagai pengobatan jangka pendek untuk mengobati melasma sedang hingga berat pada wajah.
Dosis & Cara Penggunaan
Quinitri merupakan obat yang termasuk ke dalam golongan obat keras sehingga pada setiap pembeliannya harus menggunakan resep Dokter. Selain itu, dosis penggunaan quinitri juga harus dikonsultasikan dengan Dokter terlebih dahulu sebelum digunakan, karena dosis penggunaannya berbeda-beda setiap individunya tergantung berat tidaknya penyakit yang diderita.
- Obat dioleskan tipis & merata 1 kali sehari pada area wajah yang terkena melasma, 30 menit sebelum tidur malam setelah wajah dibersihkan.
- Jagalah agar obat tidak mengenai selaput mata, hidung dan mulut.
- Jangan gunakan obat lebih dari yang dianjurkan Dokter dan jangan menutup daerah yang diobati. Bila terjadi iritasi, hentikan pemakaian dan segera hubungi Dokter.
Cara Penyimpanan
Simpan dalam wadah tertutup rapat dengan suhu dibawah 25 derajat Celcius.
Efek Samping
Efek samping yang mungkin terjadi apabila menggunakan Quintri adalah:
- Iritasi dan sensitisasi (misalnya kulit kemerahan, mengelupas, kulit terbakar, dermatitis alergi, atau tersengat).
- Kulit kering.
Kontraindikas
Hindari penggunaan Quintri pada penderita:
- Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari quintri
- Tidak digunakan untuk penderita herpes simplex, TB kulit, varicella, dan dermatitis yang disebabkan oleh sifilis, karena obat-obat kortikosteroid bisa menurunkan sistem kekebalan tubuh.
Interaksi Obat
- Peroksida menyebabkan noda hitam
- Tidak menggunakan sabun/cleanser yang bersifat abrasive, krim atau lotion yang memiliki efek pengeringan yang kuat, mengandung alkohol, astringen, rempah-rempah, jeruk nipis, sulfur, resorsinol, atau aspirin, karena dapat berinteraksi dengan tretinoin atau memperparah efek sampingnya.
Kategori Kehamilan
Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengkategorikan Quintri ke dalam Kategori C:
Studi pada hewan telah menunjukkan efek buruk pada janin (teratogenik atau embriosidal atau lainnya) dan tidak ada studi terkontrol pada wanita atau studi pada wanita dan hewan tidak tersedia. Obat diberikan hanya jika manfaat yang diperoleh lebih besar dari potensi risiko pada janin.
Perhatian Menyusui
Tidak diketahui apakah obat terserap kedalam ASI, gunakan dengan hati-hati dan konsultasikan pada dokter.