Vitamin dan Suplemen Dewasa

Femibion DHA

Klikdokter, 13 Jul 2020

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

Femibion DHA digunakan untuk membantu memperbaiki dan regenerasi sel.

Pengertian

Femibion DHA adalah suplemen untuk membantu memperbaiki sel dan regenerasi sel, membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral, menjaga kesehatan tubuh, serta membantu perkembangan otak dan mata.

Keterangan

  • Golongan: Obat Bebas
  • Kelas Terapi: Vitamin dan Suplemen
  • Kandungan: Asam folat, Metafolin, DHA, Vitamin B1, Vitamin B2, Biotin, Vitamin B6, Vitamin B12, Niasin, Asam Pantotenat, Vitamin C, Vitamin E, Vitamin D3
  • Bentuk: Kapsul
  • Satuan Penjualan: Strip
  • Kemasan: Box, 3 Strip @ 10 Kapsul
  • Farmasi: Merck.

Kegunaan

Femibion DHA dapat dikonsumsi untuk membantu memperbaiki sel dan regenerasi sel, membantu menambah kekurangan vitamin dan mineral, menjaga kesehatan, menjaga kesehatan tubuh, dan membantu perkembangan otak dan mata.

Dosis & Cara Penggunaan

Dosis pemberian: 1-2 kapsul sekali sehari sesudah makan, atau sesuai dengan anjuran dokter.

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan.

Kontraindikasi
Hindari penggunaan Femibion DHA pada wanita yang memiliki indikasi hipersensitif terhadap salah satu komposisinya.