Ferriz
Golongan |
obat bebas |
Kategori obat |
vitamin dan suplemen anak |
Dikonsumsi oleh |
dewasa dan anak |
Bentuk obat |
drop, sirup, tablet |
Ferriz untuk ibu hamil dan menyusui |
kategori A: studi terkontrol pada wanita hamil tidak menunjukkan bukti risiko pada janin. peringatan menyusui: konsultasikan pada Dokter terlebih dahulu apabila kamu akan mengonsumsi Ferriz saat sedang menyusui |
Pengertian Ferriz
Ferriz merupakan suplemen yang bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan zat besi pada anak. Suplemen ini mengandung sodium feredetate yang setara dengan zat besi sebagai zat aktifnya.
Kekurangan zat besi pada anak sangat berbahaya karena dapat menyebabkan anemia (kurang darah merah) yang ditandai dengan mudah lelah, bibir, dan pucat di area bibir dan muka.
Ferriz adalah vitamin produksi Nicholas Laboratories Indonesia yang tersedia dalam bentuk sediaan sirup, tablet, dan drop.
Artikel Lainnya: Kapan Anak Memerlukan Suplemen Zat Besi?
Keterangan Ferriz
1. Ferriz Drop
- Golongan: obat bebas
- Kelas Terapi: vitamin dan suplemen anak
- Kandungan:tiap ml mengandung 114 mg sodium feredetate yang setara dengan 15 mg elemen zat besi
- Kemasan: dus, botol @ 15 ml
- Farmasi: Nicholas Laboratories Indonesia
- Harga Ferriz Drop: Rp 31.000–Rp 47.000 per botol
2. Ferriz Sirup
- Golongan: Obat Bebas
- Kelas Terapi: Vitamin dan Suplemen Anak
- Kandungan:Tiap 5 ml mengandung 114 mg Sodium Feredetate yang setara dengan 15 mg elemen zat besi
- Kemasan: Dus, botol @ 100 ml
- Farmasi: Nicholas Laboratories Indonesia
- Harga Ferriz Sirup: Rp 38.000 – Rp 54.000 per botol
3. Ferriz Tablet
- Golongan: Obat Bebas
- Kelas Terapi: Vitamin dan Suplemen Anak
- Kandungan:mengandung 115.4 mg Sodium Feredetate yang setara dengan 15 mg elemen zat besi
- Kemasan:Dos isi 3 Strip x 10 Tablet
- Farmasi: Nicholas Laboratories Indonesia
- Harga Ferriz Sirup: Rp 37.000 per dos
Artikel lainnya: Catat, Ini Pilihan Makanan Tinggi Zat Besi untuk Mencegah Anemia
Kegunaan Ferriz
Ferriz digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan zat besi serta mencegah dan mengobati penyakit yang disebabkan oleh kekurangan zat besi.
Dosis dan Aturan pakai Ferriz
Ferriz termasuk obat bebas yang dapat diperoleh dan digunakan tanpa resep dokter. Berikut aturan pakai Ferriz secara umum:
Tujuan: membantu memenuhi kebutuhan zat besi
Bentuk: sirup
Dosis yang dianjurkan:
- Anak usia > 1 tahun: ½ sendok takar (2.5 ml) sekali sehari
- Dewasa: 1 sendok takar (5 ml) 1–2 kali sehari, atau sesuai petunjuk dokter
Tujuan: membantu memenuhi kebutuhan zat besi
Bentuk: drop
Dosis yang dianjurkan:
- Anak usia 1–2 tahun: 0.8 ml sekali sehari
- Anak usia 6–12 bulan: 0.6 ml sekali sehari
- Anak usia < 6 bulan: sesuai petunjuk dokter
Tujuan: membantu memenuhi kebutuhan zat besi
Bentuk: tablet
Dosis yang dianjurkan:
- Anak-anak: 1 x sehari 1/2 tablet fast melt
- Dewasa: 1-2 x sehari 1 tablet fast melt
Cara Menggunakan Ferriz
Gunakan Ferriz sesuai dengan anjuran dan resep dokter agar fungsi Ferriz optimal. Baca juga petunjuk pemakaian pada kemasan obat.
Berikut adalah aturan pakai Ferriz yang harus kamu patuhi:
- Ferriz dapat diminum setelah makan. Kocok botol kemasan sebelum digunakan agar zat aktif obat merata dan gunakan takaran yang tersedia dalam kemasan.
- Ferriz tablet dapat diminum setelah makan atau sesuai anjuran dokter.
- Apabila kamu lupa mengonsumsi obat, maka segera minum jika jeda dengan waktu selanjutnya masih lama. Tapi jika jeda dengan waktu berikutnya singkat, maka lupakan dosis yang tertinggal. Jangan menggandakan dosis pada waktu bersamaan.
- Jangan melebihkan dosis dari yang telah dianjurkan untuk menghindari terjadinya efek samping atau efektivitas yang berkurang dari obat.
Cara Penyimpanan
Simpan Ferriz pada suhu di bawah 30° Celsius, di tempat kering, sejuk, dan terhindar dari paparan sinar matahari langsung.
Artikel lainnya: Pilihan Minuman Penambah Darah untuk Bantu Atasi Anemia
Efek Samping Ferriz
Efek samping yang bisa muncul setelah mengonsumsi Ferriz, misalnya:
- Masalah pencernaan, seperti mual, muntah, diare
- Ruam kulit
- Bibir dan lidah bengkak
- Feses hitam
Overdosis
Penggunaan dosis berlebihan pada Sibelium meningkatkan risiko timbulnya efek samping, seperti:
- Kesulitan bernapas
- Lemah otot
- Mual muntah
- Keringat dingin
- Tidak sadarkan diri
Bila ditemukan gejala di atas, segera hubungi bantuan tim medis darurat ke nomor 112/119 atau segeralah ke instalasi gawat darurat rumah sakit terdekat.
Interaksi Ferriz dengan Obat Lain
Penggunaan obat-obat berikut dapat mempengaruhi efek sodium feredetate:
- Antibiotik chloramphenicol, tetracycline
- Agen pengkelat logam (dimercaprol, penicillamine)
- Antihipertensi (metildopa)
- Anti parkinson (levodopa, carbidopa)
- Hormon (tiroksin)
- Kolestiramin
- Omeprazole
- Suplemen yang mengandung kalsium, magnesium, zinc
Peringatan dan Perhatian
Sebaiknya hindari penggunaan apabila kamu alergi pada salah satu komponen dari Ferriz, mungkin terdapat zat tambahan yang bisa menimbulkan reaksi alergi.
Hindari mengonsumi produk yang mengandung teh, kopi, susu, telur, dan alkohol selama mengonsumi suplemen Ferriz karena dapat menghambat penyerapan kalsium.
Informasikan pada dokter apabila kamu dalam kedaan hamil, menyusui, atau sedang program hamil. Hal ini penting untuk menghindari efek samping yang tidak diinginkan.
Informasikan pada dokter apabila sedang mengonsumsi obat-obat lain baik kimiawi maupun herbal sebelum menggunakan Ferriz. Hal tersebut untuk menghindari interaksi antar obat.
Kontraindikasi Ferriz
Selain itu, perhatikan pula adanya kontraindikasi. Hindari penggunaan Ferriz apabila memiliki riwayat, antara lain:
- Hipertensi terhadap salah satu komponen Ferriz
- Anemia yang tidak disebabkan oleh kekurangan zat besi
- Gangguan pencernaan (ulkus peptik, gastritis)
- Gangguan hati
- Gangguan ginjal
Artikel lainnya: Rekomendasi Suplemen Zat Besi untuk Ibu Hamil
Kategori Kehamilan dan Menyusui
Ferriz masuk dalam kategori A dalam kehamilan. Ini artinya, Studi terkontrol pada wanita hamil tidak menunjukkan bukti risiko pada janin sehingga obat aman dikonsumsi oleh ibu hamil
Konsultasikan pada dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi Ferriz saat sedang menyusui.
Penyakit Terkait
- Anemia
- Defisiensi vitamin
Rekomendasi Obat Sejenis Ferriz
Yuk #JagaSehatmu dengan download aplikasi KlikDokter! Segera periksakan kesehatanmu agar sakit tidak berlanjut melalui fitur Tanya Dokter untuk konsultasi dengan dokter lebih mudah dan cepat. Dapatkan pula berbagai obat dan suplemen yang kamu butuhkan dengan mudah hanya dalam sentuhan jari di KalStore.
[LUF]
- Apollo Pharmacy. April 2023. Sodium Feredetate
- Drugs. April 2023. Multivitamin with iron Pregnancy and Breastfeeding Warning
- Medicines for Children. April 2023. Sodium Feredetate for the Prevention of Anaemia