Vitamin dan Suplemen Dewasa

H-Booster

Klikdokter, 11 Jan 2021

Ditinjau Oleh Tim Apoteker Klikdokter

H-Booster digunakan untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral, memelihara daya tahan tubuh anak dan mempercepat penyembuhan penyakit.

Pengertian

H-Booster adalah suplemen untuk anak yang mengandung sodium ascorbate 112,48 mg setara vitamin C 100 mg, zinc picolinate 9,40 mg, sodium selenite 1,5 mg, dexpanthenol 3,60 mg, nicotinamide 10,22 mg, pyridoxine HCl 1,30 mg, thiamine HCl 11,78 mg, dl-Alpha tocopheryl acetate 7,00 mg. H-Booster membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral, memelihara daya tahan tubuh anak dan mempercepat penyembuhan penyakit. H-Booster tersedia dalam kemasan 60 mL dengan rasa orange tutty frutty yang disukai oleh anak-anak.

Keterangan

  • Golongan: Obat Bebas
  • Kelas Terapi: Vitamin dan Mineral (Pediatrik)
  • Kandungan: sodium ascorbate, zinc picolinate, sodium selenite, dexpanthenol, nicotinamide, pyridoxine HCl, thiamine HCl dan dl-Alpha tocopheryl acetate
  • Bentuk: Sirup
  • Satuan Penjualan: Botol
  • Kemasan: Botol @ 50 mL
  • Farmasi: Gratia Husada
  • Harga: Rp 15.000 - Rp 40.000 / Botol.

Kegunaan

Digunakan untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral, memelihara daya tahan tubuh anak dan mempercepat penyembuhan penyakit.

Dosis & Cara Penggunaan

Aturan penggunaan H-Booster adaah sebagai berikut:

  • Anak usia 1-2 tahun: 1 kali sehari 1/2 sendok teh (2,5 mL).
  • Anak usia 2-5 tahun: 1 kali sehari 1 sendok teh (5 mL).
  • Anak usia > 5 tahun: 1 kali sehari 2 sendok teh (10 mL).

Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius.

Efek Samping

Belum ada efek samping yang dilaporkan. Pemberian suplemen ini tidak dianjurkan untuk anak dibawah 1 tahun.

Kontraindikasi
Sebaiknya tidak digunakan pada pasien yang memiliki hipersensitivitas terhadap kandungan dari H-Booster.