Pengertian
Natures Health Vitamin E adalah suplemen kesehatan yang mengandung Vitamin E yang bermanfaat sangat baik bagi kulit dan sel-sel tubuh karena mengandung antioksidan yang sangat tinggi. Vitamin E dapat membantu memperbarui sel-sel tubuh terutama kulit, mencegah penuaan dini pada kulit, menyembuhkan kulit dan membantu sel-sel tertentu dalam tubuh untuk melawan infeksi dan kerusakan sel.
Keterangan
- Golongan: Suplemen
- Kelas Terapi: Vitamin dan Suplemen
- Kandungan: Vitamin E 400 IU.
- Bentuk: Kapsul Lunak.
- Satuan Penjualan: Botol.
- Kemasan: Botol @ 100 Kapsul Lunak.
- Farmasi: Radiant Sentral Nutrindo.
- Harga: Rp 272.000 - Rp 340.000 / Botol.
Kegunaan
Natures Health Vitamin E digunakan untuk:
- Antioksidan.
- Memperbaiki sirkulasi darah.
- Membantu mencegah penyakit jantung.
- Mempercepat penyembuhan luka.
- Menjaga kesehatan mata, rambut, serabut saraf, otot dan menguatkan dinding pembuluh darah kapiler.
- Membantu mencegah kram otot.
Dosis & Cara Penggunaan
Natures Health Vitamin E diberikan 1 kapsul lunak sehari. Diminum sesudah atau sebelum makan.
Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius.
Efek Samping
Belum ada efek samping yang dilaporkan tentang Nature's Health Vitamin E.
Kontraindikasi
Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari Natures Health Vitamin E.