Pengertian
Proseval adalah suplemen makanan yang mengandung ekstrak ginkgobiloba, ekstrak gingseng, glutamic acid, thiamine HCl, Pyridoxine HCl, Cyanocobalamine, Folic Acid, Calcium dibasic phosphate, dan nicotinamide sebagai zat aktifnya. Proseval digunakan untuk memperbaiki sirkulasi darah pada sistem saraf perifer. Ekstrak ginkgobiloba yang terkandung dalam Proseval secara klinis dapat meningkatkan sirkulasi darah pada sistem saraf pusat, seperti pada pasien yang mudah lupa, kesulitan dalam berkonsentrasi, dan memenuhi kebutuhan vitamin pada tubuh.
Keterangan
- Golongan: Suplemen
- Kelas Terapi: Suplemen dan Terapi Penunjang
- Kandungan: Ekstrak ginkgobiloba 70 mg, ekstrak gingseng 100 mg, Glutamic acid 50 mg, thiamine HCl 2 mg, Pyridoxine HCl 2 mg, Cyanocobalamine 2 mcg, Folic Acid 400 mcg, Calcium dibasic phosphate 200 mg, nicotinamide 10 mg.
- Bentuk: Kapsul
- Satuan Penjualan: Strip
- Kemasan: Box, 5 Strip @ 10 Kapsul
- Farmasi: Solas Langgeng Sejahtera
Kegunaan
Proseval digunakan untuk memperbaiki sirkulasi darah pada sistem saraf perifer, membantu meningkatkan sirkulasi darah pada sistem saraf pusat, dan memenuhi kebutuhan vitamin pada tubuh.
Dosis & Cara Penggunaan
Dosis pemberian: 1 kapsul diminum 1-2 kali sehari, sesudah makan.
Efek Samping
Belum ada efek samping yang dilaporkan.
Kontraindikasi
Pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap salah satu komposisi dari Proseval.
Perhatian Khusus
- Anak usia < 12 tahun
- Ibu hamil dan menyusui