Pengertian
Yekaneuron adalah vitamin B kompleks dengan bentuk sediaan tablet yang diproduksi oleh Yekatria Farma. Yekaneuron mengandung Cyanocobalamin (vitamin B12), Pyridoxine (vitamin B6) dan Thiamine (vitamin B1). Yekaneuron digunakan untuk meringankan rasa sakit yang berat yang disebabkan oleh neuritis dan neuralgia.
Keterangan
- Golongan: Obat Bebas
- Kelas Terapi: Vitamin B kompleks
- Kandungan: Cyanocobalamin 100 mg, Pyridoxine 200 mg dan Thiamine 200 mg
- Bentuk: Tablet
- Satuan Penjualan: Strip
- Kemasan: Box, 10 Catch Cover @ 1 Strip @ 10 Tablet
- Farmasi: Yekatria Farma.
Kegunaan
Yekaneuron digunakan untuk meringankan rasa sakit yang berat yang disebabkan oleh neuritis (saraf perifer yang meradang) dan neuralgia (gangguan pada sinyal saraf di sistem saraf).
Dosis & Cara Penggunaan
Dewasa: 1 tablet diminum 3 kali sehari, maksimum 4 tablet sehari.
Cara Penyimpanan
Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius.
Efek Samping
Efek samping yang mungkin terjadi selama penggunaan Yekaneuron yaitu kemerahan pada kulit.
Kontraindikasi
Hindari penggunaan Yekaneuron pada pasien yang memiliki indikasi hipersensitif.
Interaksi obat
Hindari penggunaan Yekaneuron dengan levodopa karena dapat mengurangi efek terapi.