Diet dan Nutrisi

Inilah Segudang Manfaat Buah Raspberry

Raspberry adalah buah yang kaya antioksidan, serat, dan nutrisi penting lainnya. Apa saja manfaat buah raspberry bagi kesehatan?

Inilah Segudang Manfaat Buah Raspberry

Raspberry adalah buah jenis beri dengan warna yang memikat dan rasa yang manis. Tak hanya itu, banyak penelitian telah membuktikan manfaat raspberry bagi kesehatan. Khasiat tersebut hadir berkat kandungan antioksidan, serat, vitamin, mineral, dan nutrisi penting lain di dalamnya.

Mengonsumsi buah raspberry baik untuk organ jantung hingga otak. Untuk lebih jelasnya, simak beragam manfaat raspberry bagi kesehatan berikut ini:

1. Menjaga Kesehatan Otak

Asah Fungsi Memori Otak dengan Melakukan Ini (Naeblys/Shutterstock)

Beberapa penelitian pada hewan telah memperlihatkan hubungan positif antara konsumsi flavonoid pada buah raspberry dengan perbaikan memori. Oleh sebab itu, jika Kamu ingin memiliki otak yang tetap sehat hingga tua nanti, mulailah untuk mengonsumsi raspberry secara rutin.

2. Mencegah Penyakit Kardiovaskular

Sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa konsumsi makanan kaya flavonoid, seperti raspberry, dapat menurunkan risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular.

Flavonoid, khususnya antosianin, yang terkandung pada buah raspberry terbukti bermanfaat dalam menekan peradangan. Peradangan dalam tubuh bisa memicu penyakit kardiovaskular.

Artikel lainnya: Manfaat Camu-Camu Berry untuk Kesehatan

3. Menghalau Kanker

Tahukah Kamu bahwa konsumsi buah raspberry berperan dalam pencegahan penyakit kanker? Ini berkat zat antioksidan di dalamnya yang dapat melawan radikal bebas sekaligus menghambat tumbuhnya tumor.

Polifenol yang ada pada raspberry juga dianggap membantu mengurangi risiko kanker, seperti kanker paru, kanker mulut, dan kanker prostat.

4. Membantu Menangani Diabetes

Mengonsumsi makanan tinggi serat, seperti buah raspberry, bisa memberikan khasiat untuk kestabilan kadar gula darah. Sebuah studi memperlihatkan bahwa pasien diabetes tipe 1 yang menjalani pola makan tinggi serat memiliki kadar gula darah yang lebih rendah.

5. Memelihara Fungsi Saluran Pencernaan

Pencernaan Sehat Daya Tahan Tubuh Meningkat? Kok Bisa?

Kandungan serat pada raspberry bermanfaat untuk mencegah sembelit dan menjaga kesehatan saluran pencernaan. Serat yang cukup akan membuat buang air besar lebih teratur.

Selain itu, serat dapat membantu mengelola tekanan darah serta mendukung Kamu yang menjalani diet. Jadi jika ingin pencernaan selalu lancar dan sehat, cobalah untuk lebih banyak memasukkan makanan berserat, termasuk raspberry, ke piringmu.

Artikel lainnya: Benarkah Buah Cranberry Bisa Atasi Flu?

6. Melindungi Mata

Berbagai kandungan dalam raspberry sangat bagus untuk indra penglihatan. Ya, buah ini ternyata dapat melindungi kesehatan mata agar tidak cepat rusak seiring bertambahnya usia.

Raspberry menyimpan kandungan antioksidan yang dapat menapis sinar blue light. Hal ini dianggap mampu mencegah degenerasi makula terkait usia.

7. Baik untuk Kesehatan Kulit

Khasiat raspberry yang satu ini berasal dari kandungan vitamin C yang tinggi di dalamnya. Vitamin C berguna untuk menjaga kesehatan kulit sekaligus sendi. Perlu Kamu ketahui, vitamin C merupakan nutrisi yang sangat baik dalam menyusun pembentukan kolagen.

8. Bagus untuk Kehamilan

Jika Kamu sedang berbadan dua, konsumsi raspberry dapat bermanfaat untuk menunjang kehamilan, lho. Mengingat folat dalam buah ini diperlukan untuk pembelahan sel yang tepat. Selama kehamilan, folat juga dapat mendorong pertumbuhan janin agar lebih sehat, serta mengurangi risiko kecacatan.

Artikel lainnya: Cuci Strawberry Dengan Air Garam sebelum Dimakan, Perlu Tidak?

Untuk memperoleh manfaat buah raspberry yang optimal, penting juga untuk melakukan pola hidup sehat lainnya, seperti minum air putih yang cukup, tidak merokok, berolahraga secara teratur, dan sebagainya.

Perlu diingat pula bahwa jus raspberry yang mengandung gula tambahan, krim, dan bahan lainnya tidak mungkin memberikan manfaat kesehatan yang sama seperti buah raspberry segar dan polos.

Jadi, usahakan untuk mengonsumsi buah raspberry secara langsung ketimbang dalam bentuk jus. Bila memang ingin membuat jus raspberry, hindari pemberian gula putih atau gula pasir yang terlalu banyak.

Dapatkan informasi kesehatan lainnya yang menarik dengan mengunduh aplikasi KlikDokter. Jika punya pertanyaan terkait panduan pola hidup sehat, konsultasikan kepada dokter lewat fitur Tanya Dokter atau Temu Dokter untuk konsultasi yang lebih praktis.

Jangan lupa untuk #JagaSehatmu selalu dengan rutin cek kesehatan Kamu dan keluarga. Pesan layanan pemeriksaan kesehatan bisa dilakukan secara online.

Atau cari tahu informasi kesehatan lainnya dengan mengunduh Aplikasi KlikDokter di Google Play dan App Store. Gunakan juga KALStore untuk beli suplemen dan vitamin untuk menjaga kesehatan Kamu, Jangan lupa untuk selalu #JagaSehatmu.

buah
Raspberry