Sehat dan Bugar

Begini Cara Kuman Menempel di Tubuh Anda

dr. Sara Elise Wijono MRes, 26 Des 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Lingkungan di sekitar Anda dipenuhi dengan kuman. Jika tak hati-hati, kuman akan menempel di tubuh Anda dan menjadi sumber penyakit.

Begini Cara Kuman Menempel di Tubuh Anda

Di sekitar Anda banyak terdapat kuman, misalnya berbagai bakteri, virus, jamur, dan parasit. Mereka dapat menjadi sumber infeksi yang menyebabkan penyakit. Oleh karena itu, penting untuk menjaga kebersihan tubuh, sehingga kuman tidak menginfeksi Anda dan keluarga.

Mengetahui berbagai cara kuman dapat menempel di tubuh dapat membantu Anda mencegah infeksi terjadi. Simak penjelasannya sebagai berikut ini.

1. Dari Hidung, Mulut, atau Mata ke Tangan, Lalu Orang Lain

Kuman dapat keluar melalui hidung, mulut, atau mata, terutama ketika Anda sedang sakit. Misalnya saja melalui bersin, batuk, atau saat menggosok mata. Kuman yang keluar dari area tubuh tersebut dapat menempel pada tangan Anda. Selanjutnya, dengan mudah kuman dapat berpindah ke orang lain. Contohnya saat Anda berjabat tangan dengan orang tersebut.

2. Dari Tangan Ke Makanan

Tangan merupakan salah satu sumber kuman, sehingga harus selalu dijaga kebersihannya. Tangan yang penuh kuman, misalnya saja tangan yang tidak dibersihkan setelah buang air, dapat dengan mudah menginfeksi makanan saat sedang memasak. Selanjutnya, dapat menyebabkan penyakit pada orang yang mengonsumsi makanan yang Anda siapkan.

3. Dari Makanan ke Tangan, Lalu Makanan

Bahan makanan mentah, misalnya saja sayuran, daging, dan ayam, berpotensi mengandung kuman penyakit. Jika Anda tidak menjaga kebersihan area dan proses persiapan memasak, dengan mudah kuman akan berpindah ke tangan Anda.

Kemudian, kalau tangan tidak dicuci bersih, kuman di tangan Anda akan dapat berpindah kembali ke masakan yang sedang Anda buat. Selanjutnya, dapat menyebabkan penyakit pada orang-orang yang mengonsumsi makanan tersebut.

4. Dari Anak yang Terinfeksi ke Tangan, Lalu ke Anak Lain

Kebersihan tangan yang tidak terjaga saat merawat anak bisa menimbulkan kuman menempel pada diri Anda. Misalnya saja, saat mengganti popok anak atau saat merawat anak yang sedang sakit diare.

Kuman ini kemudian bisa menyebabkan diri Anda terkena penyakit yang sama, atau bahkan menyebarkan penyakit ke orang lain atau anak lain. Secara umum, daya tahan tubuh anak-anak belum sebaik orang dewasa sehingga lebih rentan terkena penyakit.

5. Dari Hewan ke Manusia

Kontak dengan hewan peliharaan, misalnya saat Anda menyentuhnya dapat menyebabkan kuman yang dibawa hewan dari luar menempel pada tubuh Anda. Hal yang sama juga dapat terjadi saat Anda bersentuhan dengan lingkungan yang terpapar hewan, seperti membersihkan tempat tidurnya, tempat makanannya, atau kandang hewan.

Oleh karena itu, berikan perhatian khusus pada tubuh, khususnya tangan Anda, pada kelima momen rawan tersebut. Antara lain setelah bersin, batuk, atau menggosok mata; setelah memakai toilet; saat mempersiapkan makanan dan memasak, serta setelah kontak dengan hewan.

Salah satu cara sederhana yang dapat dilakukan untuk mencegah efek buruk dari kuman adalah dengan menjaga kebersihan, misalnya dengan mandi dan cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir. Anda dapat mandi serta mencuci tangan menggunakan sabun anti-bakteri yang memang diproduksi khusus untuk mematikan kuman penyebab penyakit. Dengan demikian, kuman yang menempel dapat dihilangkan sehingga tubuh Anda dan orang sekitar terlindungi dari penyakit.

[HNS/ RH]

kuman
bakteri
tubuh
Penyakit
sabun