Sehat dan Bugar

Ini Dia Jurus Kencangkan Bokong ala Cher!

Ayu Maharani, 14 Sep 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Bokong kencang di usia tua bukanlah hal mustahil. Cher, aktris berusia 72 tahun membuktikannya. Ini dia jurus kencangkan bokong ala Cher?

Ini Dia Jurus Kencangkan Bokong ala Cher!

Punya tubuh yang sehat dan bugar adalah impian semua orang, apalagi kondisi ini bisa dipertahankan hingga usia tua. Eh, tapi apa mungkin? Tentu saja! Buktinya adalah aktris sekaligus penyanyi asal Amerika Serikat, Cher. Di usianya yang ke-72, ia masih tetap terlihat fit, bugar, plus bokong yang masih terlihat kencang! Apa, sih, rahasia mengencangkan bokong ala Cher?

Kehadiran Cher dalam program televisi Ellen Show yang dipandu oleh Ellen DeGeneres beberapa waktu lalu menyita banyak perhatian khalayak. Pasalnya, walaupun usianya jauh dari muda, tapi kebugaran tubuh pelantun “Strong Enough” ini, terutama bagian bokongnya, masih terlihat kencang. Dilansir dari Prevention, ini dia rahasianya!

1. Lakukan gerakan fire hydrant 

Cher mengatakan, di tempat kebugaran (gym), latihan fisik favoritnya adalah gerakan fire hydrant. Gerakan ini awalnya dilakukan dengan posisi merangkak. Kemudian, angkat satu lutut keluar hingga membentuk huruf L atau sudut 90 derajat. Tahan posisi tersebut selama beberapa detik, lalu lakukan juga dengan kaki yang lainnya. Gerakan ini tak hanya baik untuk mengencangkan bokong, tapi juga bagus untuk membantu Anda mengencangkan perut sekaligus meningkatkan stabilitas pinggul.

2. Lakukan gerakan squat

Bisa dibilang, squat adalah gerakan yang paling mendasar bila Anda ingin membentuk bokong. Pasalnya, gerakan ini memperkuat hampir setiap otot di tubuh bawah Anda, termasuk perut, paha, sampai betis.

Dilansir dari Women’s Health, jenis squat ada bermacam-macam, seperti mini band squat, goblet sumo squat, squat to overhead press, squat jack, squat with front raise, squat jump, squat with chest press, split squat, dan split squat to shoulder raise. Banyak sekali, bukan?

Tiap gerakan squat punya ciri khasnya masing-masing. Untuk menentukan gerakan squat mana yang paling cocok untuk Anda, lebih baik berkonsultasi dengan intruktur atau pelatih kebugaran agar sesuai dengan kebutuhan Anda.

3. Yuk berlatih Zumba!

Selain punya bokong yang kencang, tubuh Cher juga masih terlihat langsing. Ternyata, ia rutin melakukan Zumba untuk membakar kalorinya. Menurut dr. Kartika Mayasari kepada KlikDokter, Zumba merupakan tarian kebugaran yang menggabungkan antara samba, salsa, reggae, hiphop, dan beberapa jenis tarian lainnya.

Nah, olahraga yang satu ini sangat cocok untuk Anda yang ingin mencari rasa “fun” ketika sedang latihan fisik! Apalagi bila Anda termasuk orang yang tidak menyukai lari, Zumba bisa jadi alternatif. Melakukan Zumba selama 1 jam dapat membakar setidaknya 400 kalori. Jadi, jangan heran bila tubuh Cher masih ramping hingga sekarang dan masih mampu melakukan posisi plank hingga 5 menit lamanya!

1 dari 1

Ini dia pentingnya bokong yang kencang!

Selain mengetahui latihan apa saja yang biasa dilakukan oleh Cher untuk mengencangkan bokongnya, Anda juga perlu tahu alasan mengapa bentuk bokong bisa berubah. Di luar faktor usia, menurut dr. Alvin Nursalim dari KlikDokter, duduk terlalu lama setiap harinya bisa membuat bokong Anda menjadi tidak berisi. Tak hanya itu, terlalu lama duduk juga dapat memicu nyeri pada punggung bawah.

Bukan hanya sebagai salah satu upaya untuk mempertahankan bentuk tubuh, dilansir dari laman Shape, otot bokong yang kuat merupakan kunci penting agar Anda dapat menyelesaikan aktivitas sehari-hari, mulai dari berolahraga hingga aktivitas sehari-hari seperti berjalan, membersihkan rumah, atau menaiki tangga.

Ketika otot bokong kuat dan kencang, sistem panggul pun bisa menjalankan fungsi utamanya, seperti membantu Anda berjalan, berlari, melompat, dan jongkok. Jika otot bokong tidak kuat, Anda pun tidak bisa melakukan beragam gerakan krusial ketika berolahraga.

Mengacu pada Cher, usia bukanlah hambatan untuk Anda berolahraga dan membentuk bagian tubuh menjadi sempurna, dan ini bisa memotivasi Anda untuk kencangkan bokong ala Cher! Meski begitu, pastikanlah kondisi kesehatan Anda memang dalam keadaan baik sebelum berlatih di pusat kebugaran atau di rumah. Konsultasikan dulu kepada dokter dan pelatih kebugaran supaya latihan Anda bisa optimal. Selamat mencoba!

[RN/ RVS]

cher
Bokong
Olahraga
bokong kencang
Tubuh Bugar
kencangkan bokong
Bokong Kendur