Sehat dan Bugar

Lari dan Bersepeda, Jangan Lupa Siapkan Ini!

KlikDokter, 11 Des 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Anda sedang gemar bersepeda dan lari saat ini? Boleh-boleh saja, tapi tetap siapkan nutrisi olahraga saat pandemi agar selalu sehat dan bersemangat!

Lari dan Bersepeda, Jangan Lupa Siapkan Ini!

Dalam situasi saat ini, kita semua dituntut untuk selalu menjaga kesehatan di masa pandemi. Dengan kesehatan yang optimal, sistem pertahanan tubuh akan lebih kuat dalam menghalau beragam penyakit.

Nah, sistem pertahanan tubuh yang kuat ini hanya bisa diperoleh dengan menerapkan gaya hidup sehat.

Selain mengonsumsi makanan sehat selama pandemi, rutin berolahraga juga menjadi poin penting.

1 dari 2

Sehat saat Pandemi dengan Berolahraga

Kabar baiknya, di masa pandemi ini, olahraga seolah tampak jadi gaya hidup baru. Terbukti dengan maraknya aktivitas bersepeda dan lari di beberapa kota besar.

Bahkan, belakangan tren ini semakin ramai digeluti anak-anak, orang dewasa, hingga lansia.

Tren tersebut tentu saja menjadi kabar baik bagi upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di masa pandemi.

Bersepeda dan berlari diketahui sebagai cara yang amat baik dalam menurunkan ataupun menjaga berat badan.

Artikel Lainnya: 8 Kesalahan Saat Berlari yang Harus Anda Hindari

Dengan rutin berolahraga saat pandemi, bukan hanya terhindar dari penyakit COVID-19, tapi juga dari berbagai penyakit kronis lainnya di masa depan. Sebut saja diabetes mellitus, penyakit jantung, dan juga stroke.

Selain itu, beberapa manfaat olahraga saat pandemi adalah:

  • Olahraga dapat meningkatkan mood, melalui pengeluaran hormon endorfin saat Anda berolahraga.
  • Olahraga membantu menguatkan tulang dan otot, sehingga di masa depan Anda dapat terhindar dari berbagai penyakit tulang, seperti osteoporosis.
  • Olahraga juga dapat meningkatkan energi, sehingga Anda akan semakin semangat dalam menjalankan aktivitas harian.

Artikel Lainnya: Cara Mengatasi Sakit Perut Saat Lari

2 dari 2

Nutrisi Pendukung untuk Jaga Kesehatan

Walaupun telah menjadi kebiasaan baru sebagian masyarakat, berolahraga saja belum cukup untuk menjaga kesehatan.

Anda juga membutuhkan nutrisi dari makanan dan minuman untuk menjaga kesehatan secara umum dan mengoptimalkan manfaat olahraga.

Beberapa nutrisi untuk olahraga dan kesehatan itu adalah karbohidrat, protein, lemak baik, vitamin dan mineral, serta air.

Adapun beberapa tips untuk memilih makanan sehat saat pandemi adalah:

  • Variasikan makanan Anda, perbanyak sayur dan buah.
  • Kurangi konsumsi garam dalam makanan.
  • Pastikan Anda mengonsumsi cukup protein dan lemak sehat.
  • Kurangi konsumsi gula, utamanya gula sederhana yang biasanya berasal dari minuman kemasan.
  • Minum banyak air putih, apalagi setelah melakukan olahraga.

Artikel Lainnya: Segudang Manfaat Bersepeda Sambil Melakukan Gerakan Anaerobik

Selain makanan tersebut, tak ada salahnya menyiapkan camilan di sela waktu makan besar. Akan tetapi, pilihlah camilan sehat dan mengenyangkan. Pilihan terbaik Anda jatuh kepada Fitbar.

Fitbar terbuat dari multigrain yang kaya akan protein dan serat. Keduanya sangat baik untuk fungsi pencernaan dan memberikan efek kenyang yang lama.

Tak hanya itu, snack sehat ini memiliki kandungan vitamin dan protein untuk memaksimalkan pengolahan energi dan imunitas dalam tubuh.

Tersedia dalam rasa nuts, fruits, chocolate, dan tiramisu, Fitbar juga sangat pas dijadikan teman saat olahraga, lho! Anda bisa menyelipkannya di kantong atau tas olahraga Anda.

Yuk, lanjutkan kebiasaan baru olahraga saat pandemi, seperti bersepeda dan berlari. Dengan kebiasaan sehat, terbentuklah kebugaran tubuh yang optimal.

Jangan ketinggalan, dapatkan manfaat Fitbar yang sehat, enak, dan praktis untuk menemani aktivitas olahraga Anda.

(HNS/AYU)

Advertorial
Olahraga