Berita Kesehatan

KlikDokter, Solusi Konsultasi Cepat ke Dokter Spesialis

Tamara Anastasia, 17 Mar 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Bingung mau konsultasi dalam waktu yang pas bersama dokter spesialis? Aplikasi KlikDokter bisa jadi solusi tepat dan mudah untuk Anda!

KlikDokter, Solusi Konsultasi Cepat ke Dokter Spesialis

Seiring berkembangnya era digital, aktivitas masyarakat sehari-hari ingin dimudahkan dengan teknologi online. Salah satu hal yang juga ingin dipermudah adalah cara berkonsultasi dengan tim dokter spesialis. Nah, konsultasi dokter online di aplikasi KlikDokter bisa jadi solusi.

Padatnya aktivitas harian mungkin membuat Anda jadi sulit untuk menentukan jadwal konsultasi dengan dokter di rumah sakit. Tapi tenang saja, dengan fitur chat bersama dokter spesialis di aplikasi KlikDokter, kini tidak perlu lagi repot mencocokkan jadwal konsultasi dengan dokter.

KlikDokter adalah sebuah platform kesehatan digital di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 2008.

Dengan visi misi menyediakan komunikasi, informasi, dan edukasi medis akurat untuk masyarakat, KlikDokter hadir dalam bentuk website dan aplikasi yang dapat dengan mudah diunduh di smartphone Anda.

Sebagai platform kesehatan terpercaya, KlikDokter menyediakan fitur-fitur yang dirancang untuk memudahkan pengguna aktif dalam memenuhi kebutuhan akan informasi kesehatan.

Fitur Pintar di Aplikasi KlikDokter

Seperti yang dikatakan di atas, KlikDokter tidak hanya sekedar platform kesehatan yang menyajikan informasi terkait isu kesehatan terkini, lho. Ada juga fitur-fitur yang dapat digunakan untuk mempermudah masyarakat.

1. Chat dengan Dokter Spesialis

Dengan adanya fitur chat bersama dokter spesialis, kini Anda tidak perlu lagi repot booking jadwal konsultasi di rumah sakit.

Mulai dari dokter spesialis penyakit dalam sampai dokter spesialis anak, semua ada di aplikasi KlikDokter dengan sesi live chat yang tersedia!

Cukup merogoh uang Rp5000, Anda bisa konsultasi dengan dokter spesialis pilihan sampai waktu yang sudah ditentukan.

Metode pembayarannya juga gampang banget, bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi OVO. Jadi, Anda tidak perlu repot mentransfer uang ke bank. Mudah bukan?

2. Live Chat 24 Jam bersama Dokter

Fitur ini sendiri sebenarnya sudah ada sejak tahun 2015. Namun, saat itu fitur live chat bersama dokter hanya bisa diakses melalui website (pukul 09.00-17.00 WIB) dan topiknya pun terbatas.

Namun, sejak bekerjasama dengan PT. Elang Mahkota Teknologi (Emtek), pada 2017 fitur live chat dengan dokter sudah bisa diakses selama 24 jam melalui aplikasi KlikDokter. Hebatnya, fitur yang satu ini tidak memungut biaya apapun!

3. Tebus Resep Online

Selain berkonsultasi seputar keluhan kesehatan bersama dokter, Anda juga bisa dengan mudah mendapat obat yang sudah diresepkan oleh dokter tanpa ke apotek.

Lewat fitur LiveChat yang tersedia, dokter akan memberikan resep obat sesuai dengan kondisi.

Setelah itu, Anda akan dihubungi oleh admin KlikDokter untuk mengurus proses pemesanan obat. Cukup bayar lewat OVO, dan setelah transaksi berhasil maka obat akan dikirim ke rumah Anda dari apotek terdekat. Gampang, kan?

4. Kalender Kesuburan

Anda yang sedang mencoba peruntungan untuk hamil, fitur yang satu ini bisa sangat membantu. Dengan memasukkan tanggal menstruasi, kalender akan secara otomatis menghitung kapan Anda berada dalam masa subur.

Lalu, kalender kesuburan ini juga bisa memprediksi kapan Anda akan menstruasi di bulan berikutnya. Tidak cuma itu, kalender kesuburan ini juga bisa memberikan evaluasi dan solusi terkait masa kesuburan Anda.

5. Kalender Kehamilan

Selain kalender kesuburan, ada juga fitur kalender kehamilan yang bisa Anda coba. Pertama-tama, Anda akan diminta untuk memasukkan prediksi tanggal akan melahirkan.

Setelahnya, akan muncul berbagai macam informasi mulai dari usia kandungan (dalam minggu) yang sedang Anda rasakan, ukuran janin yang sedang dikandung, kurang lebih berat janin, dan beberapa informasi terkait janin pada usia tersebut.

6. Artikel Kesehatan

Selain ikonis dengan fitur live chat 24 jam, beragam artikel seputar kesehatan yang akurat juga bisa didapat di situs resmi dan aplikasi KlikDokter.

Dengan mengunduh aplikasi, Anda bisa dengan mudah mengetahui informasi dan tips seputar kesehatan terkini.

Setiap harinya, KlikDokter memberitakan artikel tentang kesehatan yang ditulis langsung oleh tim dokter dan redaksi.

7. Pencarian Rumah Sakit Terdekat

Bila sewaktu-waktu Anda atau keluarga mengalami kondisi gawat darurat, fitur yang satu ini bisa sangat membantu! Secara otomatis, fitur ini akan mendeteksi rumah sakit yang terdekat dengan lokasi Anda.

8. Daftar Lengkap Obat dan Penyakit

Lebih dari 500 produk obat bisa Anda temukan dalam fitur yang satu ini. Tinggal input nama obat yang ingin diketahui kegunaan dan fungsinya, lalu semua penjelasan lengkapnya akan muncul di layar smartphone Anda.

Tak hanya obat, berbagai macam jenis penyakit juga lengkap dibahas. Mulai dari penyebab, gejala, hingga penanganan medisnya, informasi penyakit yang Anda ingin tahu dapat diakses dengan mudah.

Untuk menikmati fitur konsultasi dokter online dan layanan lainnya di atas, yuk segera unduh aplikasi KlikDokter di sini! Sudah tidak zamannya lagi konsultasi dan beli obat pakai antre, andalkan kebutuhan kesehatan Anda pada KlikDokter. #SehatItuMudah!

Layanan Kesehatan Online
Ehealth
KlikDokter