Kanker

Mengenal Tanda-Tanda Kanker Sarkoma Ewing

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 13 Nov 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kanker sarkoma ewing adalah jenis kanker yang menyerang tulang atau jaringan lunak di sekitar tulang. Bagaimana gejalanya? Simak lengkapnya di sini.

Mengenal Tanda-Tanda Kanker Sarkoma Ewing

Pernahkah Anda mendengar penyakit kanker sarkoma Ewing? Penyakit ini adalah suatu jenis kanker yang menyerang tulang atau jaringan lunak di sekitar tulang.

Kondisi ini sering terjadi pada anak-anak dan dewasa muda. Hampir 50 persen kasus ditemukan saat berusia 10-20 tahun. Bahkan, kanker ini berada di urutan kedua kanker tulang yang umum ditemukan pada anak-anak.

Sarkoma Ewing paling sering terjadi pada tulang panjang di area lengan, tangan, kaki, dada, panggul, kepala, atau tulang belakang.

Meski demikian, penyakit ini juga bisa menyerang jaringan lunak pada dada, lengan, kaki, kepala dan leher, rongga perut, ataupun bagian tubuh lainnya.

Lalu, apa saja gejala kanker sarkoma Ewing? Ini dia ulasannya!

1 dari 2

1. Nyeri Tulang

Keluhan yang paling sering dirasakan adalah nyeri pada tulang atau jaringan lunak di sekitar tulang. Gejala ini dapat disertai rasa kaku, pembengkakan, atau nyeri saat area tersebut ditekan.

Umumnya, nyeri yang dirasakan hilang timbul dan biasanya berkurang saat malam hari.

2. Benjolan Kulit

Benjolan dapat terjadi di dekat permukaan kulit pada penderita kanker sarkoma Ewing. Benjolan ini dapat terasa panas dan lunak saat diraba. Selain itu, bisa juga ditemukan patah tulang tanpa adanya kecelakaan.

Hal ini disebabkan oleh pertumbuhan tumor di dalam tulang yang menyebabkan tulang lemah dan mudah patah.

Artikel lainnya: Benarkah Sinar Matahari Mampu Mencegah Kanker?

2 dari 2

3. Penurunan Berat Badan

Layaknya kanker pada area lain, penurunan berat badan pun dapat dijumpai pada penderita kanker sarkoma Ewing. Selain itu, penurunan nafsu makan dan keluhan mudah lelah juga sering dikeluhkan penderita.

4. Nyeri pada Daerah Sekitar Tumor

Keluhan nyeri sering kali bergantung pada lokasi munculnya sarkoma Ewing. Misalnya, kanker pada tulang rusuk dapat menimbulkan gejala nyeri dada dan sesak napas. Sedangkan, kanker pada tulang belakang menimbulkan gejala nyeri punggung.

Itulah berbagai gejala kanker sarkoma Ewing yang perlu Anda tahu. Namun, tidak semua tanda tersebut dialami penderita penyakit itu.

Selain itu, gejala yang dirasakan bisa saja disebabkan oleh kondisi medis lainnya yang bukan kanker. Oleh karena itu, bila ada tanda-tanda yang mengarah ke sarkoma Ewing, segeralah berkonsultasi dengan dokter.

Kalau ingin konsultasi ke dokter lebih mudah, pakai Live Chat dari KlikDokter!

(FR/JKT)

Kanker