Kesehatan Umum

3 Cara Mudah Cegah Penyakit Infeksi

dr. Jessica Florencia, Sp.PK, 08 Feb 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tidak perlu repot mencegah penyakit infeksi. Ini 3 cara mudah yang bisa Anda lakukan sendiri.

3 Cara Mudah Cegah Penyakit Infeksi

Berbicara tentang penyakit infeksi seakan tidak ada habisnya. Pasalnya, penyakit ini mengincar segala usia, baik anak maupun dewasa.

Penyakit infeksi disebabkan oleh bakteri, virus, maupun jamur. Berbagai mikroorganisme ini dapat masuk ke dalam tubuh melalui saluran pernapasan, saluran pencernaan, saluran kemih, mata maupun kulit.

Penyakit infeksi dapat terjadi di seluruh bagian tubuh, baik secara lokal maupun keseluruhan. Meski terlihat biasa saja, penyakit infeksi dapat menyebabkan penderitanya menjadi tidak berdaya.

Oleh karena itu, sebelum penyakit infeksi hinggap di tubuh Anda, tindakan pencegahan harus dilakukan. Tidak perlu repot, ini cara mudah yang bisa Anda lakukan:

1. Mencuci tangan

Sebagian besar aktivitas dilakukan dengan bantuan tangan. Di sisi lain, berbagai benda yang bersentuhan dengan tangan tidak terjamin kebersihannya. Untuk itu, menjaga kebersihan tangan menjadi suatu hal yang sangat penting dan tidak boleh dilupakan.Cara mudah untuk menjaga kebersihan tangan adalah dengan mencuci tangan. Namun caranya tidak boleh sembarangan. Di saat mencuci tangan, lakukan dengan sabun dan air mengalir. Pastikan juga sela jari dan kuku tidak terlewatkan. Dengan demikian, ancaman penyakit infeksi dapat diturunkan hingga lebih dari separuhnya. Selain itu, cuci tangan juga harus rutin dilaksanakan di 5 saat penting, yaitu sebelum makan pagi, sebelum makan siang, sebelum makan malam, sesudah keluar dari toilet, dan setelah beraktivitas.

2. Cukup istirahat

Kurang istirahat merupakan kebiasaan yang dapat menyebabkan sistem kekebalan tubuh menurun. Di saat ini terjadi, tubuh menjadi rentan terkena penyakit infeksi. Karena itu, pastikan Anda beristirahat dengan mencukupi jumlah waktu tidur yang memadai. Umumnya, waktu tidur yang dibutuhkan adalah 8 per hari. Di samping durasi, kualitas tidur yang baik juga merupakan faktor penting untuk diperhatikan.

3. Nutrisi yang baik

Buah dan sayuran, serta kecukupan kalori membantu sistem kekebalan tubuh untuk dapat berfungsi dengan baik. Karena itu, mengonsumsi makanan dan minuman yang tinggi vitamin, mineral, dan kandungan kalori yang sesuai dapat membantu tubuh Anda terhindar dari penyakit.

Meski mudah, Anda tetap harus melakukan cara di atas dengan cermat dan teliti. Dengan begitu, diri Anda akan benar-benar terhindar dari penyakit infeksi.

(NB/ RH)

penyakit infeksi
mencuci tangan
menjaga kebersihan