Dalam benak setiap orang, Anda pasti menginginkan hal yang ideal selepas pulang kerja, seperti makan malam yang enak dan sehat, bersenda gurau dengan keluarga, atau tidur tepat waktu. Hanya saja, apa yang menyenangkan di dalam pikiran sering kali tidak menjadi kenyataan karena berbagai alasan. Beberapa kebiasaan buruk yang Anda lakukan usai kerja ternyata malah memperparah kondisi tersebut. Akibatnya, produktivitas Anda di kantor pun malah turun.
Dilansir Best Life, berikut ini kebiasaan-kebiasaan usai kerja yang harus Anda hindari agar bisa tetap produktif:
1. Memaksakan diri untuk lembur
Apakah Anda tetap bekerja di kantor sampai larut malam atau menghabiskan beberapa jam untuk bekerja setelah makan malam? Ingat, bekerja lebih lama tidak berarti Anda akan lebih produktif. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Universitas Stanford menemukan bahwa hasil kerja karyawan turun tajam setelah 50 jam kerja per minggu, dan semakin jatuh setelah 55 jam.
Menurut dr. Sepriani Timurtini Limbong dari KlikDokter, seseorang dikatakan lembur bila bekerja dengan jam kerja lebih dari 40 jam per minggu. “Jika sudah lebih dari 40 jam seminggu, orang bisa terkena risiko kecelakaan, badan lemas, dan mengantuk terus-menerus,” katanya.
2. Bermain media sosial sepanjang malam
Menjelajah media sosial memang sah-sah saja dan bisa mengusir penat. Akan tetapi, jika itu dilakukan secara berlebihan, tentu akan membuat kualitas hidup Anda terganggu. Sebagai gantinya, cobalah untuk membaca buku atau menonton film yang bermanfaat. Kedua aktivitas tersebut dapat membantu melatih otak Anda untuk terus produktif.
3. Terlalu lama menonton televisi
Terlu lama menonton televisi juga dapat mengganggu tidur. “Jika Anda menonton di ruangan gelap yang kurang sinar matahari, kebiasaan itu dapat mengacaukan ritme sirkadian dan mengganggu siklus tidur-bangun," ujar John P. Higgins, MD, profesor kardiologi di Pusat Ilmu Kesehatan Universitas Texas di Houston. Apabila jam tidur terganggu, kreativitas dan produktivitas Anda juga tidak akan maksimal, bukan?
4. Begadang
Ini sudah tentu akan memengaruhi aktivitas Anda pada keesokan harinya. Menurut para ahli kesehatan, begadang dapat menimbulkan dampak yang beragam pada tubuh, seperti gangguan suasana hati, penurunan fokus, serta perubahan siklus tidur yang bisa memberikan efek stres. Cobalah untuk tidur dan bangun pada jam yang sama setiap harinya, dan cukupi kebutuhan tidur 7-8 jam per malam.
5. Menyantap makan malam yang tidak sehat
Setelah pulang kerja, rencanakanlah lebih awal untuk mengonsumsi makan malam yang sehat. Dalam sebuah studi yang dilakukan oleh Carnegie Mellon University, Anda cenderung dapat mengambil keputusan yang lebih baik sebelum lapar. Sebaliknya, ketika sudah sangat lapar Anda akan cenderung menyantap apa pun yang tidak sehat.
6. Tidak mengatur rutinitas dengan baik
Memang, tidak salah untuk melakukan beberapa hal secara spontan. Tapi jika tujuan Anda adalah untuk menjadi seproduktif mungkin, hal terbaik yang dapat Anda lakukan adalah mengatur dan berpegang teguh pada rutinitas yang teratur. Orang yang paling sukses memiliki rutinitas yang terstruktur. Rutinitas terstruktur dianggap dapat membuat orang bekerja lebih efektif.
Itu adalah deretan kebiasaan buruk yang bisa merusak produktivitas Anda usai kerja. Memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin adalah cara untuk menikmati hidup. Jadi, jalanilah setiap detiknya dengan hal yang menyenangkan sekaligus bermanfaat!
[RS/ RVS]