Sebagai bagian terluar dari tubuh, kulit membutuhkan perawatan yang terbaik. Menggunakan tabir surya alias sunblock adalah satu cara yang dapat menyelamatkan kulit dari serangan sinar matahari. Tapi, sudah sesuaikah dosis sunblock yang Anda gunakan?
Menurut Dr. Srie Prihianti Gondokaryono, SpKK, Phd, seorang dokter spesialis kulit dan kelamin, ada cara sederhana untuk mengetahui dosis sunblock yang dibutuhkan kulit.
Hanya dengan menggunakan dua jari, Anda dapat mengetahui apakah sunblock yang dioleskan dapat melindungi kulit secara sempurna. "Keluarkan sunblock sepanjang dua ruas jari. Itu adalah dosis yang pas untuk diaplikasikan pada satu tangan. Hal yang sama untuk tangan satunya," ujarnya saat ditemui di acara Enjoy The Sun di Jakarta.
Selain itu, Srie juga mengatakan bahwa Anda juga bisa memanfaatkan sendok teh untuk mendapatkan dosis sunblock yang pas. Menurutnya, setiap satu sendok teh sunblock, sudah cukup untuk melindungi seluruh wajah.
"Kalau untuk badan bagian depan, dua sendok teh. Bagian lain juga beda lagi," ungkap Srie.
Selain menggunakan dosis yang pas, untuk mendapatkan perlindungan yang maksimal Anda juga harus rutin mengaplikasikan sunblock ke kulit.
"Kebanyakan orang Indonesia, masih menggunakan sunblock dengan takaran di bawah dosis yang dianjurkan. Maka, tiap 2 jam Anda harus re-aplikasi sunblok," tuturnya.
Srie menekankan, sangat penting untuk mengerti bahwa perlindungan kulit tak sekadar di area wajah. Kulit tubuh juga membutuhkan perlindungan.
"Kalau kulit tubuh enggak dilindungi itu bisa jadi penuaan dini di kulit. Bisa dilihat dari tanda-tandanya, yakni muncul flek, kulit berkerut dan kering. Dalam jangka panjang bisa memicu skin cancer (kanker kulit)," tambahnya.
Memilih Sunblock yang Sesuai
Srie mengatakan bahwa sejauh ini tingkat kesadaran masyarakat Indonesia terhadap kesehatan kulit masih realtif rendah. Padahal, perlindungan kulit utamanya kulit tubuh sama pentingnya dengan melindungi bagian tubuh lain.
Untuk mendapatkan perlindungan maksimal, pastikan Anda memilih jenis sunblock yang sesuai dengan kulit. Jika kulit Anda kering, Srie menyarankan Anda untuk memilih jenis sunblock lotion atau krim. Untuk kulit berminyak, jenis yang disarankan berbeda lagi.
"Sementara, kalau kulit cenderung berminyak, pilih sunblock yang berbentuk gel. Jangan kalau kulit oily, lalu pakai krim. Itu bisa menutup pori-pori kulit dan malah menambah minyak," kata Sekretaris Umum Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI) itu.
Dari pemaparan di atas, Anda telah mendapatkan informasi seputar pentingnya menjaga kesehatan kulit, salah satunya dengan penggunaan dosis sunblock yang sesuai. Oleh sebab itu, mulailah melengkapi perlindungan kulit Anda secara rutin sebelum terlambat.
[NP/ RVS]