Banyak orang ingin punya warna kulit yang cerah, tak terkecuali di bagian ketiak. Tak dimungkiri, kulit ketiak hitam tentu dapat mengurangi rasa percaya diri, khususnya bila Anda ingin tampil mengenakan baju tak berlengan.
Ada beberapa penyebab kulit ketiak hitam, mulai dari kebiasaan yang mungkin sering Anda lakukan hingga faktor kesehatan yang lain. Apa saja sebenarnya penyebab ketiak hitam? Berikut adalah beberapa penyebab ketiak hitam yang perlu Anda tahu.
1. Kebiasaan Mencukur
Mencukur rupanya dapat memengaruhi warna ketiak Anda. Pasalnya, aktivitas tersebut dapat mengiritasi kulit sehingga menimbulkan hiperpigmentasi dan kulit ketiak pun menjadi gelap.
Sebagai alternatif, Anda dapat melakukan waxing agar warna hitam tampak memudar.
2. Penggunaan Deodoran atau Antiperspirant
Deodoran maupun antiperspirant kerap digunakan untuk mencegah bau ketiak tak sedap. Pada beberapa jenis produk, terdapat kandungan yang dapat mengiritasi kulit sehingga menyebabkan ketiak jadi hitam.
Selain itu, bekas deodoran yang kurang bersih juga dapat memicu terjadinya kulit ketiak hitam.
Artikel Lainnya: Apakah Deodoran Membuat Ketiak Hitam? Mitos atau Fakta?
3. Acanthosis Nigricans
Acanthosis nigricans merupakan kondisi perubahan warna kulit yang menjadi lebih gelap, khususnya di daerah lipatan. Daerah yang biasanya lebih gelap adalah ketiak, selangkangan, dan leher.
Selain menjadi lebih gelap, kulit di daerah tersebut umumnya menjadi lebih tebal. Ada banyak faktor yang memengaruhi terjadinya acanthosis nigricans. Kondisi ini bisa disebabkan oleh faktor riwayat keluarga, obesitas, dan masalah metabolik lainnya seperti diabetes.
4. Gangguan Hormon
Beberapa penyakit yang memengaruhi hormon dalam tubuh juga dapat menyebabkan kulit ketiak hitam. Penyakit tersebut di antaranya, seperti sindrom polikistik ovarium (polycystic ovary syndrome/PCOS), cushing syndrome, dan hipotiroid.
Tak hanya mengalami kulit ketiak hitam, umumnya penderitanya juga mengalami gejala lain yang berhubungan dengan penyakit di atas.
Artikel Lainnya: Minyak Kayu Putih Bisa Cerahkan Ketiak, Efektifkah?
5. Penumpukan Sel Kulit Mati
Sel kulit mati dari seluruh tubuh dapat terakumulasi di permukaan kulit, termasuk di ketiak. Hal ini dapat menyebabkan kulit ketiak tampak lebih gelap dan kusam.
6. Infeksi Bakteri
Ketiak adalah tempat ideal bagi pertumbuhan bakteri. Keringat berlebihan dapat menyebabkan bakteri tumbuh subur sehingga menimbulkan bau serta warna kulit yang menggelap.
7. Penggunaan Obat Tertentu
Beberapa obat-obatan yang rutin dikonsumsi dapat menyebabkan kulit ketiak berwarna hitam. Obat-obatan tersebut, seperti insulin, obat golongan kortikosteroid, dan kontrasepsi hormonal.
8. Obesitas
Penyebab kulit ketiak hitam lainnya adalah berat badan berlebih atau obesitas. Mereka yang mengalami obesitas cenderung memiliki kulit yang lebih gelap di daerah ketiak dan bagian tubuh lainnya.
Obesitas merupakan salah satu faktor risiko dari acanthosis nigricans, penyakit yang juga menyebabkan kulit ketiak hitam.
9. Penyakit Gula (Diabetes Mellitus)
Serupa dengan obesitas, diabetes mellitus atau penyakit gula dapat menjadi penyebab ketiak hitam. Resistensi insulin pada diabetes mellitus meningkatkan risiko seseorang mengalami acanthosis nigricans. Pada akhirnya kulit ketiak orang diabetes akan lebih gelap.
Itu dia beberapa penyebab kulit ketiak hitam. Apabila Anda merasa kulit ketiak hitam karena salah satu sebab di atas, tak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan dokter kulit.
Dokter akan melakukan pemeriksaan lengkap serta pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda. Dapatkan informasi kesehatan lainnya dengan membaca artikel di aplikasi Klikdokter.
(OVI/JKT)