Kulit

Ini Dia Manfaat Air Kelapa untuk Kecantikan Kulit

dr. Atika, 10 Mei 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Selain menyegarkan, air kelapa juga bermanfaat untuk kecantikan kulit Anda. Berikut khasiatnya.

Ini Dia Manfaat Air Kelapa untuk Kecantikan Kulit

Segar dan ringan – itulah yang mungkin Anda rasakan saat pertama kali meneguk air kelapa. Nah, selain bisa menjadi alternatif air putih untuk mengisi kembali cairan tubuh yang hilang, mengonsumsi air kelapa disebut-sebut dapat menjaga kecantikan kulit.

Manfaat air kelapa untuk kecantikan umumnya adalah melembapkan kulit kering. Selain itu, minuman ini juga berkhasiat menjaga kekenyalan kulit.

Apa lagi manfaat air kelapa untuk wajah dan bagian kulit lainnya? Simak daftarnya di bawah ini untuk lebih lengkapnya:

1 dari 9

1. Menghidrasi Kulit

Manfaat air kelapa untuk kulit yang pertama ialah menghidrasi kulit. Hidrasi kulit yang terjaga berkaitan dengan keindahan dan kecantikan kulit. Selain minum banyak air putih, Anda bisa mengonsumsi air kelapa untuk meningkatkan hidrasi kulit. 

Jangan lupa juga untuk menambah upaya lainnya demi melembapkan kulit, seperti menggunakan pelembap sehabis mandi, menghindari mandi air panas terlalu lama, dan jauhi lingkungan yang terlalu dingin atau kering. 

Artikel Lainnya: Air Kelapa untuk Penderita Asam Lambung, Baik atau Buruk?

2 dari 9

2. Memberikan Energi untuk Kulit

Jika Anda tengah menjalani diet dengan menghindari asupan karbohidrat, sebaiknya lebih berhati-hati. Pasalnya, tidak mendapatkan cukup karbohidrat dapat memengaruhi struktur dan penampilan kulit.

Salah satu manfaat air kelapa untuk kecantikan adalah memberikan energi untuk kulit. Satu cangkir air kelapa mengandung 10 gram karbohidrat. 

Bila dikonsumsi, karbohidrat tersebut akan diubah menjadi glukosa oleh tubuh melalui proses metabolisme di dalam saluran cerna. Glukosa inilah yang akan digunakan untuk berbagai sel-sel tubuh, termasuk sel kulit.

3 dari 9

3. Menjaga dan Melindungi Elastisitas Kulit

Air kelapa juga mengandung vitamin C. Vitamin ini sangat dibutuhkan kulit untuk memproduksi kolagen. Kolagen sendiri adalah komponen kulit yang menentukan kadar elastisitasnya. 

Vitamin C juga berperan sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas perusak struktur sel. 

Oleh sebab itu, air kelapa dapat menjadi salah satu cara memenuhi kebutuhan vitamin C sehari-hari. Rasanya yang tidak asam membuatnya menjadi sumber vitamin C yang lebih ramah di saluran pencernaan orang-orang dengan riwayat mag.

4 dari 9

4. Menstabilkan Suhu Tubuh

Konsumsi air kelapa dapat membantu mengatasi dehidrasi. Saat Anda mengalami dehidrasi, beberapa gejala yang bisa muncul antara lain peningkatan suhu tubuh, kulit terasa kering, dan badan lemas

Minum air kelapa dapat membantu menggantikan cairan tubuh yang hilang ketika mengalami dehidrasi, menstabilkan suhu tubuh yang meningkat, sekaligus membuat kulit lebih lembap. 

Artikel Lainnya: Manfaat Air Kelapa Hijau untuk Kesehatan Tubuh

5 dari 9

5. Melembapkan Kulit dan Bibir Kering

Selain untuk kulit pada wajah dan tubuh, manfaat air kelapa untuk kecantikan juga dapat melembapkan area mukosa di permukaan tubuh. 

Maka, kelembapan area bibir juga akan terbantu dengan asupan cairan yang didapat dari konsumsi air kelapa.

6 dari 9

6. Menyehatkan Rambut dan Kulit Kepala

Siapa sangka, manfaat air kelapa juga menyentuh aspek keindahan rambut! Penggunaan air kelapa sebagai bahan masker rambut dipercaya mampu menambah kilau rambut dan menyehatkan kulit kepala, sehingga rambut lebih kuat. 

Meskipun begitu, masih diperlukan studi lebih lanjut untuk meyakinkan manfaat yang satu ini.

7 dari 9

7. Membantu Menangkal Radikal Bebas

Air kelapa mengandung cukup banyak komponen antioksidan. Selain vitamin C, air kelapa mengandung fitohormon yang disebut kinetin. 

Kinetin disebut-sebut mampu memiliki efek antioksidan. Hal ini berpotensi membantu melawan penuaan dini. 

Artikel Lainnya: Manfaat Minyak Kelapa untuk Penderita Diabetes

8 dari 9

8. Membantu Penanganan Jerawat

Sebuah studi di tahun 2017 menyebutkan, manfaat air kelapa untuk wajah berpotensi membantu penanganan jerawat. Hal ini dikarenakan air kelapa memiliki kemampuan melawan kuman penyebab jerawat. 

Untuk itu, air kelapa dinilai bisa digunakan dalam pembuatan masker wajah alami untuk mengatasi jerawat. 

Akan tetapi, masih dibutuhkan studi lebih lanjut untuk mengonfirmasi manfaat tersebut. 

9 dari 9

9. Membantu Menangani Kulit Sensitif

Air kelapa juga diyakini bisa bermanfaat untuk menangani kulit sensitif saat digunakan secara topikal (oles). Hal ini berkaitan dengan kandungan gula dan asam amino di dalam air kelapa. 

Sayangnya, manfaat itu juga perlu dibuktikan oleh penelitian yang lebih valid dan berskala besar.

Itulah sejumlah manfaat air kelapa untuk kecantikan kulit. Bila dikonsumsi secukupnya dan diimbangi skincare routine, maka Anda bisa mendapatkan kulit lebih sehat.

Bila ingin tanya lebih lanjut seputar masalah kulit, konsultasi dengan dokter kulit via Live Chat di aplikasi KlikDokter.

(FR/NM)

kulit
Kecantikan
Air Kelapa