Memastikan kualitas tidur sangat penting untuk menjaga performa Anda dalam menjalankan aktivitas harian. Kualitas tidur ini tak hanya dinilai berdasarkan durasi tidur, tapi juga dari berbagai faktor seperti seberapa nyenyak Anda tidur, seberapa nyaman kamar tidur, termasuk jenis kasur yang digunakan. Usia kasur yang terlalu tua atau sudah rusak bisa mengganggu kualitas tidur.
Memilih jenis kasur yang paling sesuai, khususnya jika Anda memiliki kondisi tertentu seperti sering mengalami nyeri punggung atau sakit tulang belakang, ini bisa menjadi tantangan tersendiri. Selain itu, setiap orang juga memiliki preferensi mengenai jenis kasur yang paling ideal untuk dirinya. Ada yang menyukai jenis kasur yang cukup keras, ada juga yang ingin kasur yang lebih empuk dan lembut.
Berapa lama kasur boleh digunakan?
Selain pemilihan jenis kasur, ada satu hal lagi yang harus diperhatikan, yaitu berapa lama kasur boleh digunakan. Secara umum, produsen kasur merekomendasikan untuk menggantinya setiap sekitar 7 tahun. Namun, tetap ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan sebelum memutuskan untuk mengganti kasur.
Tidak ada panduan baku terkait kapan waktu yang tepat untuk mengganti kasur. Ini karena terdapat banyak variabel yang dapat memengaruhi apakah ada satu unsur yang masih bisa digunakan atau tidak, di antaranya adalah seberapa sering kasur tersebut dipakai dan kualitasnya.
Perubahan tubuh manusia juga harus dipertimbangkan
Walaupun usia 7 tahun bisa menjadi patokan kasar untuk mengganti kasur, tapi tubuh manusia mengalami perubahan seiring berjalannya waktu, dan ini menjadikan kebutuhan akan kenyamanan serta jenis kasur turut berubah. Oleh karena itu, Anda juga bisa mengganti kasur dengan pemakaian sebelum 7 tahun berdasarkan pertimbangan ini.
Salah satu hal yang bisa membantu dalam memutuskan waktu penggantian kasur adalah dengan membandingkan kasur yang saat ini ditiduri dengan keluarnya kasur model terbaru yang diproduksi tiap tahun. Apakah kasur terbaru lebih nyaman atau memiliki fitur yang lebih sesuai dengan kebutuhan Anda.
Sering kali, seseorang tidak menyadari bahwa kasurnya sudah berusia tua dan mulai mengalami kerusakan. Oleh sebab itu, Anda disarankan untuk memeriksa kasur secara reguler.
Tanda-tanda kemungkinan Anda butuh kasur baru
Salah satu hal yang bisa menjadi pertimbangan adalah dengan mengevaluasi kondisi kasur terkait kenyamanannya dalam menopang tubuh dua kali setiap tahun. Selain itu, berikut ini adalah beberapa hal yang bisa Anda anggap sebagai tanda kemungkinan Anda butuh kasur baru.
- Saat bangun pada pagi hari, tubuh terasa kaku, baal, atau nyeri pada bagian tertentu.
- Merasa bahwa Anda bisa lebih nyenyak tidur di tempat lain dibandigkan di kasur sendiri.
- Kasur menunjukkan tanda-tanda penggunaan yang berlebihan, seperti tampak mengendur, terdapat robekan atau bolongan, permukaan kasur yang tak lagi rata (ada tonjolan atau tampak amblas), bernoda, atau tanda-tanda yang menunjukkan adanya perubahan pada kasur.
- Anda sering merasa lelah walaupun telah tidur sepanjang malam.
- Kasur telah berusia 7 tahun atau lebih.
Membiarkan usia kasur terlalu tua atau rusak tetap dipakai hanya akan mengganggu kualitas tidur dan meningkatkan risiko cedera, terutama di bagian tulang belakang, karena sudah tak mampu menyangga tubuh secara optimal. Oleh karena itu, pastikan kasur dalam kondisi yang baik dengan menggantinya jika sudah terlihat tanda-tanda kerusakan atau sesederhana kasur tak lagi nyaman, agar Anda bisa tidur nyenyak setiap malam.
Kualitas tidur tak boleh diremehkan karena perannya bagi kesehatan, produktivitas, dan kemampuan seseorang untuk bisa menjalani hari dengan prima. Demi kualitas tidur yang optimal, pastikan kasur selalu dalam kondisi yang baik sehingga Anda bisa tidur nyenyak setiap malam.
Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut seputar topik ini, silakan berkonsultasi dengan dokter kami melalui Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter. Gratis, lho!
[RN/ RVS]