Reproduksi

7 Tanda dan Gejala Menjelang Menopause

dr. Astrid Wulan Kusumoastuti, 26 Okt 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Menopause sering kali hadir tanpa disadari. Cari tahu tanda dan gejalanya di sini.

7 Tanda dan Gejala Menjelang Menopause

Menopause merupakan kondisi yang kerap menjadi momok bagi wanita. Hal ini memang menyebabkan banyak perubahan besar di dalam hidup wanita. Namun sampai saat ini masih belum banyak yang mengetahui gejala dan tandanya.

Sebenarnya, tanda dan gejala menopause bervariasi pada tiap individu. Hal tersebut adalah akibat dari pengurangan hormon estrogen pada bagian tubuh tertentu, sehingga menyebabkan perubahan fungsi tubuh yang berbeda-beda pula. Secara umum, tanda dan gejala menopause dapat meliputi:

1. Pergeseran siklus haid

Ini adalah gejala menopause yang paling menonjol. Perubahan siklus haid menjelang masa menopause berbeda pada setiap wanita, bisa memendek atau memanjang, atau menjadi tidak teratur. Jumlah darah haid yang keluar pun bisa lebih banyak atau lebih sedikit. Hal ini merupakan sebuah perubahan yang normal jika Anda telah memasuki usia menopause.

2. Hot flashes/sensasi panas tubuh

Hot flashes adalah sensasi panas yang mendadak di tubuh bagian atas. Sensasi ini juga biasanya begitu hebat, dengan disertai wajah dan leher yang menjadi kemerahan, berkeringat banyak, dan menggigil.. Berlangsung selama 30 detik hingga 1 menit dalam sehari, selama beberapa tahun setelah menopause.

3. Perubahan kondisi vagina dan kelemahan kandung kemih

Menjelang menopause, vagina biasanya akan menjadi lebih kering dan membuat hubungan seks menjadi kurang nyaman. Gejala menopause lainnya adalah menurunnya fungsi katup pada kandung kemih, yang biasanya membuat wanita akan kesulitan menahan buang air kecil. Bahkan tak sedikit yang mengompol saat batuk atau bersin.

4. Sulit tidur

Insomnia umum dialami wanita menjelang menopause. Gangguan tidur ini dapat berupa sulit tidur atau justru bangun terlalu cepat. Biasanya disebabkan oleh adanya hot flashes.

5. Perubahan libido

Perubahan libido pada masa menjelang menopause dapat berbeda pada tiap wanita. Anda bisa menjadi kurang bersemangat untuk berhubungan intim, atau justru merasa lebih seksi dan bebas. Setelah 1 tahun penuh tanpa haid, seorang wanita hampir dipastikan tidak akan hamil.

Artikel Lainnya : Cegah Menopause Dini dengan Konsumsi Makanan Ini

6. Mood swing

Gejala menopause yang hampir terjadi pada semua wanita adalah perubahan mood. Anda biasanya akan menjadi lebih sensitif fan mudah tersinggung menjelang menopause. Beberapa wanita bisa mengalami depresi dan rasa lelah berkepanjangan.

7. Perubahan bentuk tubuh

Wanita menopause biasanya akan mengalami berbagai perubahan bentuk tubuh, seperti kulit yang terlihat kusam, pinggul yang membesar, lebih mudah gemuk dan sendi terasa kaku.

Sekarang Anda telah mengetahui gejala dan tanda menjelang menopause. Meskipun merupakan perubahan normal, namun untuk memastikan bahwa Anda benar-benar menopause, berkunjunglah ke dokter.

(NB/RH)

Gejala Menopause
Tanda Tanda Menopause
Hari Menopause Sedunia
Menopause