Pengangkatan rahim atau histerektomi dilakukan untuk pengobatan kanker, nyeri klitoris, serta perdarahan hebat. Jenis histerektomi berbeda-beda dan akan bergantung pada struktur serta organ rahim mana yang akan diangkat.
Meskipun dapat mengatasi permasalahan seperti kanker, Anda harus mempertimbangkan masak-masak sebelum melakukan histerektomi. Menurut dr. Muhammad Iqbal Ramadhan, prosedur ini memicu permasalahan hormonal atau tingkat kesuburan wanita serta menopause dini.
“Pasca histerektomi, hampir tidak mungkin wanita hamil. Ini karena sudah tidak ada ruang untuk bayi akibat rahim yang diangkat. Jaringan lain yang menyokong kehamilan juga diangkat,” tambahnya.
Sebagai pertimbangan pilihan histerektomi, berikut adalah jenis-jenisnya yang perlu Anda ketahui.
Artikel Lainnya: Penebalan Dinding Rahim, Apa Dampaknya pada Kesehatan?
Pengangkatan Rahim Total
Pengangkatan rahim total dilakukan dengan mengangkat seluruh rahim dan serviks (leher rahim). Prosedur ini merupakan jenis histerektomi yang paling banyak dilakukan. Prosedur tersebut biasanya dilakukan pada pasien kanker serviks stadium awal.
Operasi pengangkatan rahim total bisa dilakukan dengan tiga teknik, yaitu histerektomi perut (sayatan di perut), laparoskopi (memasukkan instrumen operasi lewat sayatan perut), atau vagina (sayatan di vagina).
Meskipun risiko pengangkatan rahim total terbilang kecil, komplikasi masih dapat terjadi. Beberapa yang paling sering muncul adalah reaksi merugikan terhadap anestesi, pendarahan hebat, dan infeksi pada sayatan.
Sementara pada kasus yang jarang terjadi, pengangkatan rahim total memicu cedera pada jaringan atau organ di sekitar kandungan, seperti kandung kemih, usus, dan pembuluh darah.
Artikel Lainnya: Benarkah Pengobatan Kanker Serviks Bisa Sebabkan Mandul?
Pengangkatan Rahim Sebagian
Pada prosedur ini, dokter akan mengangkat bagian atas rahim dan membiarkan serviks tetap pada tempatnya.
Histerektomi jenis ini dapat dilakukan saat Anda ingin mempertahankan serviks. Selain itu, pengangkatan rahim jenis ini dipilih apabila saat operasi berlangsung, muncul kendala yang membuat pengangkatan serviks sulit dilakukan.
Pengangkatan rahim sebagian biasanya juga dipilih karena dipercaya bisa mengurangi dampak terhadap kehidupan seks. Meski begitu, masih ada perdebatan apakah serviks sebaiknya tetap dipertahankan atau diangkat juga.
Apabila seseorang memiliki riwayat pap smear yang tidak normal, ia pun memiliki risiko tinggi terkena kanker di masa depan. Pada pasien semacam itu, pengangkatan kandungan jenis sebagian mungkin tidak direkomendasikan. Pasien tetap akan dianjurkan menjalani pengangkatan rahim total.
Pengangkatan rahim sebagian dapat dilakukan dengan histerektomi perut maupun histerektomi laparoskopi.
Artikel Lainnya: Bisakah Tes Kehamilan Diagnosis Kanker Ovarium?
Histerektomi Radikal
Histerektomi jenis ini dilakukan untuk mengatasi kanker serviks dan kanker ovarium. Selama operasi berjalan, ahli bedah akan mengangkat rahim, leher rahim, bagian atas vagina, serta parametrium atau jaringan ikat yang mengelilingi leher rahim.
Jika diperlukan, ovarium, tuba falopi, dan kelenjar getah bening juga ikut diangkat. Histerektomi jenis ini dapat dilakukan dengan tiga teknik, yaitu histerektomi perut, histerektomi laparoskopi, dan histerektomi vagina.
Saat ovarium dan tuba falopi diangkat, teknik operasi yang dilakukan disebut dengan histerektomi salpingo ooforektomi bilateral. Efek sampingnya adalah surgical menopause atau menopause yang terjadi karena operasi.
Sama dengan menopause karena usia, surgical menopause juga terjadi akibat menurunnya kadar estrogen. Menurunnya estrogen ini juga bisa menyebabkan komplikasi lain, seperti penyakit jantung dan osteoporosis.
Itulah jenis-jenis operasi pengangkatan rahim. Konsultasikan kepada dokter perihal manfaat serta efek sampingnya bagi tubuh Anda. Menerapkan pola hidup sehat pascaoperasi juga diperlukan untuk mengurangi risiko komplikasi di kemudian hari.
(PUT/JKT)
Referensi:Verywell Health. Diakses 2021. Different Types of hysterectomies.
Everyday Health. Diakses 2021. Your Hysterectomy Choices: Different Types and Methods of Uterus Removal.
UAB Medicine. Diakses 2021. Supracervical Hysterectomy.
Moffitt Cancer Center. Diakses 2021. Radical Hysterectomy for Gynecological Cancers.
Mercy Health. Diakses 2021. Simple Hysterectomy.