Lactamor
Golongan | Obat Bebas |
Kategori Obat | Suplemen dan Terapi Tambahan |
Dikonsumsi oleh | Dewasa |
Bentuk obat | Kaplet Salut Selaput |
Lactamor untuk ibu hamil dan menyusui | Boleh dikonsumsi ibu hamil saat mendekati HPL, setidaknya 7 hari sebelum HPL |
Pengertian
Menyusui tidak selalu mudah bagi sebagian ibu. Berbagai masalah dapat terjadi saat menyusui, mulai dari puting lecet hingga produksi ASI tidak lancar.
Beragam cara pun diusahakan untuk mendorong ibu untuk bisa memproduksi ASI yang cukup bagi bayi. Salah satunya melalui suplemen pelancar ASI, seperti Lactamor.
Lactamor adalah suplemen sediaan kaplet yang mengandung ekstrak daun katuk, ekstrak biji fenugreek, dan vitamin B12.
Daun katuk memang sudah lama dipercaya dapat melancarkan ASI.
Mereka mengandung banyak zat gizi penting, seperti vitamin A, B, C, K dan provitamin A (beta-karoten), kalsium, fosfor, zat besi, dan serat.
Tak hanya itu, daun katuk juga mengandung steroid dan polifenol yang dapat meningkatkan kadar prolaktin, hormon pelancar ASI.
Berikut ulasan lengkap perihal Lactamor ASI booster.
Keterangan
- Golongan: Obat bebas
- Kelas Terapi: Suplemen dan terapi tambahan
- Kandungan: Ekstrak biji fenugreek (Trigonella foenum graecum) 600 mg, ekstrak biji daun katuk (Sauropus androgynus) 100 mg, vitamin B12 20 mcg
- Satuan Penjualan: Strip
- Kemasan: Boks, 6 strip @10 kaplet
- Farmasi: Kalbe Farma
- Harga Lactamor: Rp25.000 - Rp55.000/strip
Artikel Lainnya: Faktor-faktor Penyebab Produksi ASI Sedikit
Kegunaan
Manfaat Lactamor adalah untuk membantu memperlancar dan memperbanyak produksi ASI pada ibu menyusui.
Dosis dan Aturan Pakai
Tujuan: suplementasi
Bentuk: kaplet
Dosis: diminum 3x sehari 1-2 tablet.
Cara Menggunakan
Ikuti petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan. Jangan melebihi dosis yang dianjurkan.
Tablet Lactamor dapat dikonsumsi sebelum atau sesudah makan.
Cara Penyimpanan
Simpan obat pada suhu di bawah 30 derajat Celsius, dan tidak terpapar sinar matahari langsung.
Efek Samping
Efek samping yang dapat timbul setelah menggunakan Lactamor, antara lain:
- urine dan keringat mungkin berbau
- diare dan mual dapat terjadi jika dosis yang diambil berlebihan
- feses atau tinja menjadi lunak
Artikel Lainnya: Mengonsumsi Jahe Ternyata Bisa Bikin Produksi ASI Jadi Banyak
Kontraindikasi
Hindari penggunaan Lactamor pada kondisi berikut:
- hipersensitif atau alergi dengan salah satu kandungan dari suplemen ini
- ibu hamil
Interaksi Obat
Lactamor sebaiknya tidak digunakan bersamaan dengan obat-obat berikut:
- glipizide dan obat oral hipoglikemik
- insulin
- heparin, warfarin, atau obat antikoagulan
- tiklopidin atau obat penghambat trombosit
Peringatan dan Perhatian
Lactamor tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes, hipoglikemia, asma, migrain, dan hipertensi.
Peringatan Kehamilan
Lactamor dapat menginduksi oksitosin dan menimbulkan kontraksi dini.
Sebaiknya, obat ini dikonsumsi pada akhir kehamilan, saat mendekati HPL (hari perkiraan lahir). Dapat dikonsumsi setidaknya 7 hari sebelum HPL.
Artikel Lainnya: Cara Efektif Atasi Sumbatan Saluran ASI
Rekomendasi Obat Sejenis
Dapatkan informasi kesehatan lainnya dengan mengunduh aplikasi KlikDokter. Gratis, lho!
(HNS/AYU)
Referensi:
- Kalbemed. Diakses 2022. Lactamor.
- KlikDokter. Diakses 2022. ASI Lancar dengan Daun Katuk.