Salah satu masalah kesehatan yang perlu diperhatikan adalah kesehatan mental. Selama ini mungkin banyak orang yang tidak memperhatikannya. Padahal, isu ini sama pentingnya dengan penyakit yang menyerang fisik. Oleh sebab itu, amat penting untuk mengetahui berbagai jenis terapi kesehatan mental.
Masalah kesehatan mental atau gangguan mental dapat memengaruhi pemikiran, suasana hati, dan perilaku seseorang. Jenisnya pun beragam, seperti anoreksia, depresi, gangguan kecemasan, gangguan adiksi, skizofrenia, dan masih banyak lagi.
Penyebab gangguan mental juga bisa berbeda-beda pada setiap orang. Menurut dr. Sepriani Timurtini Limbong dari KlikDokter, pekerjaan penuh tantangan, masalah dalam keluarga, atau menjadi korban kekerasan seksual bisa membuat seseorang lebih rentan mengalami masalah kesehatan jiwa.
Jenis terapi kesehatan mental
Sangat penting bagi Anda untuk mengetahui terapi apa saja yang bisa dilakukan untuk mengatasi gangguan mental. Setidaknya, ketika mengalami masalah tersebut, Anda tahu harus mengambil jenis terapi seperti apa untuk dikonsultasikan dengan dokter atau psikiater.
-
Terapi perilaku kognitif (CBT)
Terapi perilaku kognitif atau Cognitive Behavioral Therapy (CBT) adalah terapi kesehatan mental yang menggunakan pendekatan berorientasi solusi. Lewat terapi ini, orang akan mengubah perilaku dan pandangannya terhadap sesuatu.
Menurut David Plotkin, Ph.D., seorang psikolog klinis dan instruktur di UCLA, Amerika Serikat, terapi ini dapat disesuaikan dengan masalah mendasar setiap pasien, termasuk fobia, kecanduan, kecemasan, insomnia dan depresi.
-
Terapi interpersonal
Psikoterapi interpersonal biasanya digunakan untuk mengobati gangguan suasana hati. Tujuan utama dari terapi ini adalah untuk meningkatkan hubungan seseorang dan interaksi sosial untuk membantu mengurangi tekanan yang mereka alami.
Terapi interpersonal telah dianggap sebagai bentuk terapi penyembuhan yang terbukti efektif menangani orang yang mengalami trauma dari peristiwa tertentu, misalnya karena bercerai, kehilangan orang yang dicintai atau pensiun.
Meski mirip terapi perilaku kognitif, terapi interpersonal tidak berfokus pada masa lalu, tetapi sebaliknya, yakni apa yang sedang terjadi dalam kehidupan orang tersebut.
-
Terapi pernikahan dan keluarga
Terapi kesehatan mental jangka pendek lainnya adalah terapi pernikahan dan keluarga yang sering disebut sebagai konseling pasangan atau konseling keluarga. Jenis terapi ini biasanya berlangsung sekitar 12 minggu, berfokus pada peningkatan hubungan antara pasangan atau anggota keluarga.
-
Terapi psikodinamik
Merupakan bentuk tradisional dari terapi kesehatan mental yang menggunakan percakapan mendalam dan membahas kehidupan pasien. Terapi ini terutama digunakan pada mereka yang berurusan dengan depresi, kecanduan, gangguan kecemasan sosial, dan gangguan makan.
Dalam terapi psikodinamik, pasien akan dipaksa berbicara tentang apa saja yang muncul di benak mereka. Biasanya, jenis terapi ini bekerja paling baik untuk orang-orang yang menyadari masalah mereka.
-
Terapi seni
Dalam terapi seni, orang didorong untuk mengekspresikan diri secara kreatif dalam bentuk menggambar, melukis, membuat kolase, memahat, dan bentuk kesenian lainnya.
Selama sesi terapi seni, pasien akan membuat karya seni, sambil diamati oleh terapis yang mendampinginya. Setelah karya selesai, ahli terapi seni akan menganalisis warna, tekstur, dan hal yang lain. Pengamatan ini terkait dengan masalah emosional.
-
Hipnoterapi
Hipnoterapi sering digunakan bersamaan dengan bentuk lain dari terapi kesehatan mental dan biasanya digunakan untuk membantu seseorang menangani perilaku tertentu, seperti merokok, susah tidur, fobia, dan disfungsi seksual. Hipnoterapi bekerja dengan cara menghambat kinerja bagian tertentu pada otak.
Dalam sesi hipnoterapi, pasien akan diminta menutup mata mereka dan diminta untuk relaks. Terapis kemudian memberikan saran dan membimbing imajinasi orang tersebut.
Demikianlah beberapa terapi kesehatan mental yang perlu Anda ketahui. Meski tekniknya berbeda-beda, tujuannya adalah sama-sama untuk membangun kesehatan mental yang lebih baik.
[NP/ RVS]