Kesehatan Mental

Simak 6 Cara Menghilangkan Paranoid yang Efektif

Dimas Laksono, 14 Okt 2022

Ditinjau Oleh Ratna Azkia Rakhmandari, S. Psi, M. Psi.,Psikolog

Paranoid adalah rasa ketakutan berlebih tanpa bukti yang akurat. Jika kamu mengalaminya, begini cara menghilangkan paranoid!

Simak 6 Cara Menghilangkan Paranoid yang Efektif

Istilah paranoid mungkin sudah tak asing lagi kamu dengar. Paranoid menggambarkan kondisi seseorang dengan ketakutan dan kekhawatiran berlebihan. Jika mengalaminya, kamu akan merasa terancam oleh sejumlah kondisi yang sebenarnya tidak berbahaya. Kamu akan cenderung merasa diawasi dan menganggap orang lain akan berbuat jahat kepadamu.

Pada artikel berikut kita akan membahas bagaimana cara menghilangkan paranoid agar kamu dapat hidup dengan tenang tanpa ketakutan.  

Cara Mengatasi Paranoid

Pada tingkat cukup parah, paranoid bisa menyebabkan kondisi klinis yang mengkhawatirkan.Ketika mengalaminya, kamu akan merasa orang-orang di sekitarmu bersikap tidak adil, berbohong, dan kamu pun mencoba menyakiti diri mereka meski tanpa alasan dan bukti yang pasti.

Ketidakpercayaan yang tidak mendasar kepada orang lain semakin membuat seseorang yang mengalami paranoid sulit untuk membangun sosialisasi serta hubungan dekat dengan lingkungan di sekitarnya.

Berikut beberapa gejala paranoid yang umum terjadi: 

  • Bersikap defensif, curiga, dan agresif
  • Mudah tersinggung
  • Selalu merasa benar dan tidak sabar
  • Argumentatif, tidak bisa berkompromi dan menerima kritik
  • Tidak bisa berkompromi dan menerima kritik
  • Sulit memaafkan dan meminta maaf
  • Sulit percaya dengan orang lain
  • Selalu penuh curiga dan berusaha membaca pikiran orang lain

Artikel Lainnya: Cek Dulu, Ini Tanda Anda Butuh Konsultasi ke Psikolog

Setelah mengetahui apa saja gejala paranoid, berikut cara mengatasi paranoid

yang bisa dilakukan: 

1. Membuat Catatan Harian   

Kamu bisa membuat catatan harian sebagai cara menyalurkan emosi untuk mengatasi paranoid. Beberapa hal yang bisa diisi dalam buku harian: 

  • Menuliskan penyebab munculnya rasa takut
  • Gambarkan perasaan yang sedang dirasakan
  • Seberapa sering kamu merasakan takut dan cemas secara berlebihan
  • Apa yang mengganggu tidurmu
  • Peristiwa apa saja yang kamu alami seharian

Beberapa manfaat membuat catatan harian yang bisa kamu rasakan, yaitu:

  • Membantu mengenali pemicu terjadinya paranoid
  • Melawan rasa takut yang sering terjadi
  • Membantu mengatasi paranoid secara efektif

2. Menantang Diri Sendiri   

Menantang diri sendiri bisa jadi salah satu cara mengatasi paranoid. Kamu bisa membuat daftar pertanyaan, kemudian pikirkan apakah jawaban-jawaban tersebut masuk akal dan beralasan. 

Berikut contoh pertanyaan yang bisa kamu tanyakan pada diri sendiri saat mengalami paranoid: 

  • Apakah orang lain akan berpikir kecurigaan saya realistis? 
  • Apa yang akan mereka katakan saat mendengar tuduhan tersebut? 
  • Pernahkan saya mencoba berbicara dengan orang lain tentang kekhawatiran yang dialami? 
  • Apakah mungkin saya melebih-lebihkan sebuah permasalahan? 
  • Apakah ada bukti dari kecurigaan yang saya alami? 
  • Apakah kekhawatiran saya didasarkan pada perasaan daripada bukti? 
  • Apakah ada bukti yang bertentangan dengan keyakinan saya? 
  • Apa yang membuat saya curiga pada orang lain?

Artikel Lainnya: Real Men Don’t Cry, Benarkah Demikian? Ini Jawaban Psikolog

3. Mencari Dukungan   

Cara lain menghilangkan paranoid bisa dengan mencari dukungan dari orang terdekat. Kamu bisa bercerita tentang ketakutan yang dialami pada teman, pasangan, atau keluarga. 

Kamu bisa bercerita tentang ketakutan yang dialami pada orang yang dipercaya, seperti keluarga, sahabat, atau pasangan. 

4. Kelola Stres 

Jika kamu bisa mengelola stres dengan baik, hal ini bisa membantumu mengurangi gejala paranoid ringan yang terjadi. 

Selain itu, kamu juga bisa menerapkan teknik relaksasi saat merasa cemas, stres, dan berpikir negatif, yang menjadi penyebab paranoid. 

5. Mengubah Pola Hidup  

Salah satu cara menghilangkan paranoid adalah mengubah pola hidup. Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan:  

  • Istirahat cukup bisa memberikan energi untuk mengatasi perasaan yang sering menyebabkan paranoid
  • Makan teratur dengan gizi seimbang bisa menjaga kadar gula darah tetap stabil dan berpengaruh pada suasana hati
  • Rutin berolahraga untuk menjaga kesehatan mental. Kamu bisa mulai kebiasaan olahraga yang sederhana, tetapi dilakukan secara konsisten
  • Melihat alam dan suasana hijau bisa memperbaiki suasana hati. Kamu bisa mengunjungi taman, kebun, atau sekadar memandangi tanaman di halaman rumah
  • Melakukan aktivitas kreatif bisa menjadi cara untuk mengatasi paranoid yang berlebihan. Kamu bisa melukis, membuat kue, atau memainkan alat musik. 

Artikel Lainnya: Curiga Berlebihan, Benarkah Tanda Gangguan Paranoid?

6. Mengunjungi Tenaga Medis Profesional 

Saat paranoid yang kamu alami sudah mulai irasional dan mengganggu aktivitas sehari-hari, maka cara terbaik untuk mengatasi ketakutan serta kekhawatiranmu yang berlebihan adalah berkonsultasi ke tenaga medis profesional, seperti dokter, psikolog, atau psikiater.

Tenaga medis mungkin akan memberikanmu bantuan, termasuk meresepkan beberapa jenis obat yang bisa membuatmu merasa lebih baik. 

Semoga dengan cara tersebut, rasa paranoid kamu bisa teratasi dan hilang, ya! Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli kejiwaan untuk membantu mengatasi kondisimu. 

Jika kamu memerlukan konsultasi dengan psikolog profesional, kamu bisa gunakan layanan Tanya Dokter di KlikDokter. Jangan lupa untuk selalu #JagaSehatmu dan unduh aplikasi KlikDokter ya! 

(DA/NM)

Paranoid
Victoria State Government. Diakses 2022. Paranoia, American Psycological Association. Diakses 2022. Stress Tip Sheet.