Bicara soal rekaman autonomous sensory meridian response alias ASMR, mungkin pikiran Anda tak akan jauh-jauh dari makanan. Pasalnya, banyak sekali rekaman ASMR yang berkaitan dengan proses memasak dan momen menyantap makanan di media sosial.
Tidak dimungkiri, rekaman ASMR memang bisa menciptakan rasa relaks bagi beberapa orang. Bahkan, tak sedikit pula orang yang mengaku mengalami peningkatan gairah seksual akibat mendengar rekaman-rekaman sejenis itu.
Rekaman suara yang bisa meningkatkan gairah seksual dikenal dengan istilah ASMR sex.
Apa Itu ASMR Sex?
Seorang peneliti dan pengajar ASMR di University of Essex, Inggris, Giulia Poerio, Ph.D., mengatakan ASMR adalah istilah untuk menggambarkan sensasi yang dialami sebagian orang saat mendengar stimulasi yang membuat mereka membayangkan sesuatu.
ASMR biasanya menciptakan sensasi kesemutan yang dimulai dari kepala dan menyebar sampai ujung jari kaki.
“Buat orang yang menyukainya, hal itu bisa menimbulkan perasaan santai dan menyenangkan. ASMR hampir seperti trance atau kondisi alamiah dalam kehidupan manusia,” kata Poerio.
Ada orang yang merasa relaks, ada pula yang justru terangsang secara seksual saat mendengar rekaman ASMR.
Tak melulu soal suara desahan, rekaman ASMR yang umumnya bisa meningkatkan gairah seksual adalah suara bisikan, suara membuka kancing dan ritsleting, suara berbincang di kamar mandi, atau suara saat mengusap kulit.
ASMR sex merupakan reaksi terangsang saat Anda mendengar suara stimulasi yang “tepat”. Hal ini bersifat subjektif, karena daya tarik tiap orang dapat berbeda-beda.
Mengapa Ada yang Terangsang saat Mendengar Rekaman ASMR?
Menurut dr. Alvin Nursalim, SpPD, terangsang saat mendengar rekaman ASMR menandakan orang tersebut memang sangat sensitif dengan rangsangan auditori (pendengaran) dan kondisi ini sangatlah normal.
Hal tersebut tidak berbeda dengan orang-orang yang merasa sangat terangsang meski hanya disentuh oleh pasangan atau saat melihat sebuah objek bergerak.
Lebih jauh, ada kemungkinan juga bahwa suara yang sedang didengarkan bisa membawa seseorang mengingat dan membayangkan sebuah pengalaman erotis yang pernah dialaminya.
Misalnya, ada orang yang pernah bercinta di pantai dan sekarang dia belum pernah melakukannya lagi.
Ketika ia mendengarkan suara deburan ombak, suara burung, suara angin, atau suara aktivitas di pantai lainnya, gairah seks si pendengar bisa saja meningkat.
Dengar dan Terangsang oleh Rekaman ASMR, Adakah Manfaatnya?
Buat orang atau pasangan yang titik sensitifnya berada di pendengaran, rekaman ASMR tentu bisa memberikan manfaat buat Anda.
Selain bikin relaks, psikolog seks, dosen dalam studi seksualitas, dan pembawa acara podcast Glow West, Caroline West, Ph.D. mengatakan hal ini bisa membuat pasangan jadi lebih rutin bercinta.
Rekaman ASMR tertentu yang diputar saat bersantai di rumah bisa membuat mereka ingin berhubungan intim karena mendapatkan rangsangan auditori.
Tak melulu sexting, West bahkan menyarankan Anda untuk mengirim rekaman suara saat pasangan berada di luar rumah. Misalnya, rekaman suara berbisik yang berisi fantasi seks pasangan Anda.
Saat pasangan mendengarnya, dampak ASMR yang Anda kirim itu bisa menimbulkan perasaan kaget, gembira, dan sensasi lain yang membuatnya tak sabar untuk pulang ke rumah.
Artikel Lainnya: Tren Mukbang, Amankah untuk Kesehatan?
Tidak Terangsang dengan ASMR, Normalkah?
Anda merasa tidak terangsang dengan desahan, bisikan, atau hal-hal berbau seksual lainnya yang dilontarkan melalui rekaman ASMR? Tenang, hal ini juga tergolong sebagai kondisi yang normal.
“ASMR sex hanya masalah rangsangan. Rangsangan seksual itu bisa terjadi karena berbagai faktor, bisa faktor visual dan bisa faktor audio. Sensitivitas tiap orang juga berbeda-beda, jadi tak masalah jika ada orang yang biasa saja dengan suara-suara,” tutur dr. Alvin.
Sensasi yang dirasakan oleh manusia saat mendengar suatu suara, dalam hal ini rekaman ASMR, memang bermacam-macam. Ada yang biasa saja, ada yang merasa lebih tenang dan senang, ada pula yang mengalami peningkatan gairah seksual.
Jika merasa on saat mendengar rekaman suara, Anda mengalami ASMR sex. Tidak perlu khawatir, karena ini merupakan hal yang normal.
Akan tetapi, jika Anda merasa terkendala atau kesulitan mengendalikan perasaan tersebut, tak ada salahnya untuk berkonsultasi lebih lanjut pada dokter melalui LiveChat 24 jam di aplikasi KlikDokter.
(NB/AYU)