Kesehatan Mental

Liburan, Relaksasi Jiwa dan Raga

dr. Vito A. Damay Sp.JP M.Kes FIHA FICA, 23 Des 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Liburan adalah momen yang tepat untuk merelaksasi jiwa dan raga. Jangan lewatkan momen ini hanya dengan hura-hura semata.

Liburan, Relaksasi Jiwa dan Raga

Rutinitas terkadang membuat jiwa menjadi tumpul, semangat pun mengendur. Agar tidak terjebak pada situasi ini, yang perlu Anda lakukan adalah liburan.

Tidak dimungkiri, liburan memang sangat baik untuk mengembalikan kesehatan jiwa dan raga. Tak heran, sebab liburan dapat memberikan perasaan relaks, santai, hingga meningkatkan kualitas hidup Anda.

Nah, agar liburan benar-benar bisa memberikan Anda manfaat tersebut, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1. Manfaatkan untuk berolahraga lebih teratur

Olahraga secara rutin dan teratur memicu produksi hormon endorfin, yang mampu memperbaiki mood Anda. Tidak hanya sampai di situ, olahraga yang dilakukan secara rutin dan teratur selama liburan juga membuat sehat secara jiwa dan raga. Hal ini pada akhirnya akan membuat Anda lebih bersemangat dalam menghadapi setiap tantangan hidup di hari-hari berikutnya.

2. Arahkan kembali cita-cita Anda

Liburan membuat Anda berhenti sejenak dari rutinitas sehari-hari. Manfaatkan momen ini untuk merenung, agar Anda bisa instrospeksi diri.

Anda pun bisa bertanya pada diri sendiri, “Apa yang Anda lakukan sekarang? Apa yang ingin Anda capai dalam hidup? Apakah tindakan yang dilakukan membuat Anda dekat dengan tujuan awal?”

Penting untuk membuat prioritas, dan Anda tidak perlu menyenangkan semua pihak. Ingatlah untuk fokus pada diri sendiri, sebelum pada orang-orang yang Anda cintai.

3. ‘Manjakan’ tubuh

Mesin perlu perawatan berkala, demikian pula tubuh Anda. Pernahkah Anda memeriksa tekanan darah? Atau, berapakah kadar kolesterol jahat (LDL) Anda? Jika belum mengetahui jawabannya, maka Anda sebaiknya memeriksakan diri segera.

Ingatlah bahwa tubuh adalah investasi terbesar yang dimiliki manusia. Maka itu, Anda dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala, agar tubuh bisa tetap prima menghadapi setiap tantangan hingga hari tua.

4. Lakukan hobi Anda

Saat melakukan hobi, jiwa dan raga Anda akan terpuaskan. Aktivitas favorit ini pun kerap memberikan inspirasi, yang dapat dijadikan terobosan baru dalam karir dan hidup Anda.

Liburan adalah momen berharga yang tidak bisa Anda rasakan setiap hari. Oleh karena itu, jangan habiskan momen berharga ini hanya dengan hura-hura semata, ya!

(NB/ RH)

Liburan
jiwa
Relaksasi
Raga