Hubungan dengan teman kantor, khususnya yang ‘istimewa’, kadang tidak mudah dijalani. Sikap profesional tetap harus diterapkan agar pekerjaan terselesaikan dengan baik.
Lantas, bagaimana cara menjadi pekerja kantor yang profesional saat harus bekerja dengan pasangan? Ini tipsnya:
1. Pelajari Kebijakan Kantor
Hal pertama yang perlu Anda dilakukan bila ingin terlibat dalam hubungan romantis di tempat kerja adalah mempelajari kebijakan kantor yang berlaku.
Cari tahu apakah perusahaan memperbolehkan adanya pasangan di satu ataupun lain divisi.
Jika perusahaan tidak memperbolehkan adanya hubungan cinta di antara pekerjanya, sebaiknya bicarakan dengan pasangan untuk menentukan jalan keluar terbaik.
Artikel Lainnya: Tipe Kepribadian dalam Menghadapi Konflik di Tempat Kerja
2. Buat Kesepakatan Bersama
Dijelaskan oleh Gracia Ivonika, M.Psi., Psikolog, menjaga profesionalitas saat memiliki hubungan dengan teman kerja butuh kesepakatan di antara kedua belah pihak.
Pasalnya, profesionalitas di tempat kerja bersama pasangan bergantung pada kemampuan kontrol diri dan karakter seseorang.
“Sebaiknya, dibahas terlebih dahulu sebelum memulai pacaran atau menikah dengan teman kerja. Misalnya, yang perlu dibicarakan itu batasan-batasan saat di kantor. Contoh, tidak menunjukkan keromantisan berlebihan di depan rekan kerja,” ucapnya.
Batasan lainnya, ketika ada perbedaan pendapat mengenai pekerjaan, tetap harus dibahas layaknya partner kerja profesional, bukan sebagai pasangan.
Tentukan batasan lainnya yang menurut Anda perlu disepakati bersama, sebelum memulai hubungan dengan teman kantor.
3. Ketahui Karakter Diri
Mengidentifikasi karakter diri juga perlu sebelum memulai hubungan dengan teman kantor. Coba nilai diri sendiri, misalnya apakah Anda tetap dapat bekerja profesional saat memiliki hubungan dengan teman kantor.
Karena, kondisi seperti tidak fokus dan profesional bisa saja terjadi bila tidak pandai mengontrol diri saat punya hubungan dengan teman kerja.
Jika Anda merasa cenderung akan tidak fokus, maka pertimbangkan kembali sebelum pacaran dengan teman kantor.
Artikel Lainnya: Tetap Asyik di Lingkungan Kerja yang Toxic
4. Hindari Membawa Masalah Pribadi ke Kantor
Agar tetap profesional saat bekerja dengan pasangan, hindari membawa masalah pribadi dalam pekerjaan.
Menurut Gracia, jika terjadi masalah dengan pasangan, solusi terbaik yang perlu dilakukan pertama adalah komunikasi.
“Misalnya, lagi ada masalah sama pasangan, dikomunikasikan dengan pasangan hal yang menjadi masalah. Jika belum menemukan solusi yang terbaik namun tetap harus bekerja, usahakan sebisa mungkin tidak memengaruhi pekerjaan,” jelasnya.
Jika Anda tidak bisa bersikap biasa saja dengan pasangan saat ada masalah pribadi, tidak ada salahnya untuk mengambil jarak sejenak di kantor dan berkomunikasi seperlunya dengan profesional.
Pesan Gracia, hadapilah masalah dengan pasangan di tempat kerja dengan dewasa dan bijak.
Jadi, Anda dan pasangan mengerti kapan waktunya bekerja dan kapan harus menyelesaikan masalah pribadi.
Itulah beberapa cara menjadi pekerja kantor yang profesional. Pertimbangkan segala hal agar tidak mengganggu karier dan kehidupan pribadi. Bila butuh saran dari psikolog, gunakan LiveChat di aplikasi Klikdokter.
(FR/AYU)
Referensi:
Gracia Ivonika, M.Psi., Psikolog
Healthline. Diakses 2021. How to Maintain Your Interpersonal Relationships.
MindTools. Diakses 2021. How to Handle a Personal Relationship at Work.