Jika Anda berencana menjadi seorang ayah, ada beberapa hal yang harus dihindari untuk menjaga kualitas sperma. Seorang pria dikatakan memiliki tingkat kesuburan yang tinggi jika spermanya dapat melewati saluran reproduksi dengan lancar dan membuahi sel telur dalam masa ovulasi.
Berikut adalah faktor-faktor yang dapat menurunkan kualitas sperma:
- Kegemukan “Obesitas terkait dengan peningkatan produksi hormon wanita (estrogen), penurunan jumlah sperma, disfungsi seksual, dan ketidaksuburan,” kata Daniel A. Potter, MD, dari Huntington Reproductive Center di California. Sementara itu, menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), pria yang memiliki berat badan berlebih jumlah spermanya menurun secara drastis.
- Konsumsi rokok dan alkohol Menurut penelitian, mengonsumsi rokok dan alkohol dapat memengaruhi motilitas sperma (kemampuan sperma dalam bergerak menuju sel telur). Penelitian lain menunjukkan bahwa merokok dapat merusak DNA sperma dan meningkatkan disfungsi ereksi. Sementara itu, mengisap ganja dapat mengurangi jumlah sperma, fungsi sperma, dan kesuburan pria secara keseluruhan.
- Varikokel Hampir 15 persen pria memiliki varikokel atau pembuluh darah yang membesar di skrotum sehingga jumlah sperma menjadi rendah. Untuk menangani kondisi ini, dokter mungkin akan merekomendasikan perbaikan varikokel dengan pembedahan atau embolisasi perkutan (prosedur nonbedah menggunakan kateter).Meskipun dampaknya tidak terlihat jelas, varikokel dapat mengganggu produksi sperma serta aliran darah, membuat skrotum panas, dan menyebabkan darah kembali ke pembuluh darah yang memasok testis.
- Suhu panas Jika suhu testis naik menjadi 37 derajat Celcius, produksi sperma pun akan terganggu. Beberapa situasi yang memungkinkan testis Anda terpapar panas berlebih adalah saat berendam air panas, bekerja dengan laptop di pangkuan, menggunakan celana yang ketat, dan duduk terlalu lama.
- Menaruh gawai di saku celana Sebuah studi pada tahun 2008 menemukan bahwa pria yang menggunakan gawai lebih dari emapt jam per hari, memiliki jumlah sperma, motilitas, dan morfologi yang rendah. Untuk menghindari dampak buruk ini, sebaiknya para pria tidak menyimpan gawainya di kantong celana.
Jika Anda ingin segera memiliki anak, perhatikan lima hal tersebut dengan baik. Semua faktor itu sebaiknya dihindari agar kualitas sperma tidak menurun dan tidak terjadi gangguan kesehatan pada anak.
[RS/ RH]