Macet, tuntutan pekerjaan, dan urusan rumah tangga kerap membuat seseorang merasakan penatnya ibukota. Jika sedang mengalaminya, yang kamu butuhkan adalah berlibur.
Penelitian American Psychological Association menyebutkan bahwa salah satu cara efektif untuk melepas penat dan stres adalah berlibur. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, kamu pun bisa menemukan destinasi wisata untuk melepas penat di negeri tercinta ini.
Berikut 5 destinasi wisata yang cocok untuk melepas penat dan stres:
- Bali
Keindahan alam serta keanekaragaman budaya masyarakat Pulau Bali merupakan tujuan utama dari wisatawan yang hendak berlibur ke daerah ini. Bali menyuguhkan sekitar 30 pantai, dengan pemandangan indah serta ciri khasnya tersendiri.
Tak hanya pantai, di Bali kamu juga bisa mengunjungi pegunungan dan danau dengan pemandangan yang menakjubkan, sangat hijau dan tenang. Dengan menikmati apa yang ada di Bali, penat dan stres yang menghantui diri kamu akan hilang begitu saja.
- Kepulauan Seribu
Letaknya yang berdekatan dengan ibukota cocok untuk kamu yang tidak memiliki banyak waktu untuk berlibur. Pulau Tidung, Pulau Harapan, Pulau Bidadari, Pulau Ayer, Pulau Klotok, dan Pulau Sepa adalah beberapa pilihan destinasi yang pas untuk melepas penat dan stres.
Di pulau-pulau tersebut kamu akan disuguhkan dengan fasilitas watersport jetski, banana boat, snorkeling, diving, dan lainnya. Kami yakin kamu akan terlepas dari penatnya Ibu Kota.
- Pulau Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno
Destinasi yang eksotis ini sebaiknya masuk dalam daftar berliburmu. Di sini, kamu dapat melihat pemandangan pantai berpasir putih alami dan air yang jernih.
Tak hanya itu, kamu juga bisa menikmati keindahan pegunungan Pulau Lombok. Kamu pun akan bisa menyaksikan pemandangan bawah laut yang sangat indah di tempat ini.
- Pulau Komodo
Terletak di wilayah Nusa Tenggara Timur, destinasi ini masuk ke dalam tujuh keajaiban dunia karena memiliki Taman Nasional Komodo. Kegiatan yang bisa kamu lakukan di kepulauan ini cukup banyak.
Di sini kamu bisa melihat binatang purba komodo di habitat aslinya dan menikmati eloknya pantai dengan keajaiban pasirnya yang memancarkan warna merah muda jika terkena sinar matahari. Selain itu kamu juga bisa menikmati keindahan bawah laut yang sangat menakjubkan.
- Pulau Bangka Belitung
Destinasi yang satu ini juga tak kalah menariknya. Pemandangan batu granit yang besar, pasir pantai di Pulau Batu Berlayar dan Pantai Tanjung Tinggi ini sangat indah sekali.
Kamu juga dapat mengunjungi tempat wisata lainnya di pulau ini. Misalnya Pantai Matras, Pantai Tanjung Pesona, Pantai Pasir Padi, Pantai Tanjung Kelayang, Gunung Menumbing, Pulau Lengkuas, dan Bangka Botanical Garden. Dijamin, rasa penat dan stres yang menghantui akan hilang.
Sebelum memutuskan untuk berpergian, aturlah rencana 1 bulan sebelum keberangkatan. Diskusikan destinasi pilihan dengan seseorang yang mengenal tempat tersebut agar kamu dapat menikmati waktu liburan.
Bagaimana? Kamu siap berlibur?
(NB/RH)