Kehamilan

5 Manfaat Kencur untuk Ibu Hamil

Ayu Maharani, 08 Jan 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Selain untuk bahan jamu, kencur ternyata membawa segudang manfaat sehat untuk ibu hamil. Apa saja manfaat kencur untuk ibu hamil?

5 Manfaat Kencur untuk Ibu Hamil

Bagi Anda yang hobi memasak ataupun suka minum jamu, kencur bukan hal yang asing lagi. Kencur ternyata juga bermanfaat untuk kesehatan. Bahkan, manfaat kencur untuk ibu hamil juga tidak bisa disepelekan.

Ya, bagi ibu hamil yang ingin tetap sehat dengan cara alami, kencur dapat menjadi salah satu herbal yang dikonsumsi secara rutin.

Hal itu karena kencur bisa memberikan manfaat yang tidak sedikit bagi kesehatan fisik dan psikis ibu hamil.

1 dari 1

Manfaat Kencur untuk Ibu Hamil

Beberapa manfaat kencur untuk ibu hamil, antara lain:

  1. Menenangkan Kondisi Psikis

Ibu hamil biasanya memiliki emosi yang lebih tidak stabil karena mengalami sejumlah perubahan pada tubuhnya. Belum lagi, bila ia memiliki masalah yang membuatnya stres dan sulit beristirahat.

Nah, dengan mengonsumsi ekstrak kencur, kondisi psikis ibu hamil yang sedang tidak stabil bisa kembali tenang.

Sebab, ada sebuah riset yang mengatakan bahwa ekstrak kencur yang dikonsumsi secara rutin dapat meringankan gejala stres, gelisah dan depresi.

Artikel Lainnya: Manfaat Kencur untuk Kesehatan Saat Puasa

  1. Meningkatkan Nafsu Makan

Ibu hamil wajib memenuhi kecukupan gizi dengan mengonsumsi makanan sehat agar daya tahan tubuh optimal dan janin berkembang sempurna.

Sayangnya, sebagian ibu hamil kehilangan nafsu makan akibat mual dan muntah sehingga berisiko kekurangan gizi selama kehamilan.

Nah, sebagai solusi dari masalah tersebut, Anda dapat mengonsumsi jamu beras kencur secara rutin.

Pertanyaannya, bolehkah ibu hamil minum jamu beras kencur? Boleh, asalkan telah berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter kandungan yang merawat.

Dengan mengonsumsi beras kencur yang terdiri atas campuran beras, kencur, asam jawa, dan gula, nafsu makan ibu hamil akan meningkat. 

Berkat manfaat beras kencur yang satu itu, ibu hamil akan terbantu untuk memenuhi kebutuhan gizi setiap hari.

  1. Mengatasi Sakit Tenggorokan dan Batuk

Ibu hamil tak boleh sembarangan mengonsumsi obat batuk, obat pereda nyeri, dan antibiotik karena dikhawatirkan akan memengaruhi kondisi janin.

Untungnya, kencur dapat menjadi solusi dari perkara ini.

Faktanya, kencur dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk meredakan batuk serta sakit tenggorokan sejak dahulu.

Dengan mengonsumsinya, batuk dan nyeri tenggorokan pada ibu hamil bisa reda tanpa adanya efek samping yang merugikan janin.

Artikel Lainnya: Bolehkah Anak-anak Minum Jamu?

  1. Meredakan Nyeri dan Bengkak

Sudah menjadi rahasia umum bahwa ibu hamil akan mengalami sejumlah pembengkakan dan nyeri di beberapa bagian tubuh, misalnya kaki, pinggang dan lain-lain.

Untuk meringankan rasa nyeri, pegal, dan bengkak itu, ibu hamil bisa mengandalkan manfaat beras kencur. 

Bahkan, ketika Anda mengalami sakit kepala dan sakit perut, kencur juga bisa menjadi solusinya, lo!

  1. Mencegah Hipertensi atau Preeklampsia

Kencur dipercaya bisa mencegah tekanan darah tinggi alias hipertensi pada ibu hamil. Itu artinya, kencur juga bisa membantu mencegah terjadinya preeklampsia.

Menurut dr. Andika Widyatama dari KlikDokter, preeklampsia adalah suatu komplikasi pada kehamilan yang ditandai dengan tekanan darah tinggi dan dapat disertai kerusakan organ-organ (ginjal dan hati).

"Preeklampsia umumnya terjadi setelah usia kehamilan di atas 20 minggu," katanya.

Itu dia 5 manfaat kencur atau beras kencur untuk ibu hamil. Tertarik untuk mengonsumsi kencur dan membuktikan sendiri manfaatnya?

Jika ya dan Anda merasa kuat dengan rasa yang tajam, kencur dapat dikunyah secara langsung setelah dicuci bersih.

Jika tidak, Anda dapat mengolah kencur menjadi jamu supaya bisa merasakan manfaat beras kencur untuk ibu hamil.

Herbal seperti kencur umumnya tidak memberikan efek samping yang mengancam kesehatan ibu hamil. Namun, tidak ada salahnya jika Anda ingin bekonsultasi terlebih dahulu pada dokter sebelum mengonsumsi kencur selama kehamilan.

Apabila kamu masih memiliki pertanyaan mengenai topik lainnya, jangan ragu untuk menggunakan fitur Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter.

(NB/ RVS)

Kehamilan
Manfaat Kencur
Preeklampsia